Soal Kans MU Juara Liga Champions, Ini Komentar Mourinho

Rully Fauzi Suara.Com
Selasa, 13 Maret 2018 | 16:58 WIB
Soal Kans MU Juara Liga Champions, Ini Komentar Mourinho
Manajer Manchester United, Jose Mourinho (AFP/Oli SCARFF)

Suara.com - Manchester United akan menjamu Sevilla di Old Trafford, Rabu (14/3/2018) dini hari WIB, dalam leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2017/2018. Saat ini agregat masih imbang 0-0, setelah kedua tim bermain imbang tanpa gol di Ramon Sanchez Pizjuan pada leg pertama.

Manajer MU, Jose Mourinho, pun mengungkapkan pandangannya soal kans timnya menjuarai Liga Champions musim ini. Di mata juru taktik berusia 55 tahun itu, MU bukanlah favorit juara. Mou pun mengungkapkan,  jika timnya mampu melewati fase 16 besar ini, baru ia akan berani berpikir lebih jauh.

"Saya pikir di musim ini kami bukan salah satu tim terbaik di kompetisi ini. Tapi, ketika tim mencapai delapan besar, semua menjadi mungkin. Ceritanya berbeda," kata Mourinho seperti dilansir Mirror.

Manajer Manchester United, Jose Mourinho memimpin sesi latihan pasukannya jelang lawan Sevilla (AFP/Oli SCARFF)

"Langkah terasa masih sangat jauh ketika masih di 16 besar. Tapi, pada perempatfinal, Anda mulai mencium peluang ke semifinal. Ketika tim mencapai delapan besar, Anda akan merasakan tim menjadi salah satu yang terbaik. Apapun bisa terjadi," sambung pelatih yang sukses membawa Porto juara Liga Champions di 2004 dan Inter Milan di 2010 tersebut.

"Ketika kami bisa mencapai perempatfinal, tak peduli siapa lawannya, mereka bisa dipastikan merupakan salah satu tim terbesar di Eropa. Tapi, kami akan mencoba sebaik mungkin," seru The Special One.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI