Berapa Bayaran Wasit di Piala Dunia 2022?

Reky Kalumata Suara.Com
Sabtu, 19 November 2022 | 20:05 WIB
Berapa Bayaran Wasit di Piala Dunia 2022?
Wasit asal Italia Daniele Orsato akan menjadi salah satu wasit di Piala Dunia 2022. Ronny Hartmann / AFP
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Melihat penghasilan yang diterima wasit di Piala Dunia 2022. Kira-kira, berapa bayaran yang diterima para pengadil lapangan per pertandingan untuk ajang ini?

Piala Dunia 2022 akan segera bergulir dalam hitungan hari saja. Dijadwalkan, event empat tahun ini akan dimulai dengan laga pembuka antara Qatar vs Ekuador, Minggu (20/11) malam WIB.

Untuk menggelar ajang terakbar ini, FIFA selaku penyelenggara pun mempersiapkan hal-hal terbaik untuk mendukung kesuksesan acara.

Salah satunya adalah mengenai wasit. Induk sepak bola dunia tersebut setidaknya 36 wasit utama, 69 asisten wasit, dan 24 asisten VAR ke Piala Dunia 2022.

Dari 36 wasit utama tersebut, enam di antaranya adalah wasit wanita dari berbagai konfederasi, yakni Eropa, Asia, Afrika, dan Amerika.

Selain wasit wanita, wasit utama yang dipanggil FIFA ke Piala Dunia 2022 merupakan wasit-wasit yang punya rekam jejak mentereng di laga-laga domestik dan internasional.

Para wasit ini dipilih karena pengalamannya memimpin laga-laga besar, entah itu laga di kancah domestik, laga sekelas final di kancah domestik, dan laga-laga final di kancah internasional.

Hadirnya para wasit bernama besar untuk Piala Dunia 2022 ini pun membuat banyak orang bertanya-tanya mengenai besaran bayaran yang diterima para pengadil lapangan.

Kira-kira, berapakah bayaran yang diterima wasit untuk memimpin pertandingan Piala Dunia 2022?

Baca Juga: Laga Ghana vs Korea Selatan: Momen Emosional bagi Son Heung-Min, Kenapa?

Puluhan Juta Rupiah per Laga

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI