Wasit pun memberi penalti buat Riyadh All Star dan Ronaldo berhasil mengeksekusinya menjadi gol di menit ke-34.
5. Pelukan Hangat Ronaldo dengan Para Pemain PSG
![Cristiano Ronaldo memeluk Lionel Messi jelang laga Riyadh All-Star XI vs PSG dalam laga eksibisi bertajuk "Riyadh Season" di Stadion King Fahd Internasional, Riyadh, Arab Saudi, Jumat (20/1/2023) dini hari WIB. [Twitter/@TheEuropeanLad]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2023/01/20/88918-cristiano-ronaldo-memeluk-lionel-messi-jelang-laga-riyadh-all-star-xi-vs-psg.jpg)
Selepas pertandingan, Ronaldo dan Messi tampak saling berpelukan dan menunjukkan rasa hormat satu sama lain.
Tak hanya kepada Messi, Ronaldo juga memeluk Neymar dan Kylian Mbappe. Selain itu ia juga memeluk erat dan bercanda dengan Sergio Ramos, mantan rekan setimnya di Real Madrid.
Selepas pertandingan, Ronaldo pun mengungkapkan rasa senangnya bisa bertemu dengan kawan-kawan lama yang pernah menjadi rekan atau rival di klub-klub elite.
[Aditia Rizki]