Pelatih Kepala Kashima Antlers Mitsuo Ogasawara mengaku senang dengan hasil akhir pertandingan, namun ia mengakui kehebatan timnas junior Indonesia itu.
Menurut dia, ada beberapa pemain Garuda United U-17 yang memiliki kemampuan di atas rata-rata pemain lainnya, namun secara keseluruhan tim asuhan Bima Sakti itu bekerja dengan baik.
“Terus terang sangat kesulitan melawan permainan Garuda United U-17. Tapi seiring dengan berjalannya pertandingan, sedikit demi sedikit kami menemukan performa terbaik sehingga bisa melakukan comeback dengan sisa waktu. Ke depan Garuda United sepertinya akan bisa berbicara banyak di kejuaraan internasional U-17,” ujarnya.