Momen Penalti Figo Dennis Selamatkan Timnas Indonesia U-20 dari Kekalahan

Arif Budi Suara.Com
Sabtu, 23 Maret 2024 | 00:50 WIB
Momen Penalti Figo Dennis Selamatkan Timnas Indonesia U-20 dari Kekalahan
Figo Dennis menjadi eksekutor penalti timnas Indonesia U-20 lawan China U-20 yang menjadi juru selamat dari kekalahan. (X/@TimnasIndonesia)

Suara.com - Timnas Indonesia U-20 menahan imbang China U-20 dengan skor 1-1 dalam laga persahabatan pada Jumat (22/3/2024) di Stadion Madya, Jakarta. Figo Dennis menjadi juru selamat kekalahan lewat eksekusi penalti.

Skuad asuhan Indra Sjafri awalnya tertinggal lebih dulu dari lawannya. China U-20 berhasil menjebol gawang Garuda Nusantara yang dijaga Ikram Al Giffari pada menit ke-15.

Adalah bek China U-20 Peng Xiao yang mampu membuat gol lewat sundulan. Gol ini bermula dari skema sepak pojok.

Arkhan Kaka dkk berusaha untuk mengejar keteringgalan, tapi masih belum bisa membongkar pertahanan lawan. Di babak pertama timnas Indonesia U-20 tertinggal 0-1.

Di babak kedua timnas Indonesia U-20 mulai bermain terbuka. Indra Sjafri menurunkan pemain diaspora, seperti Welber Jardim.

Gol yang dinanti pun datang, tapi ketika di ujung pertandingan. Garuda Nusantara mendapatkan hadiah penalti.

Figo Dennis masju sebagai eksekutor. Dengan tenang, pemain muda Persija Jakarta itu mampu menjebol gawang China U-20.

Sepakan kaki kiri Figo diarahkan ke kanan gawang atas. Kiper lawan tak mampu menjangkaunya.

Pertandingan antara timnas Indonesia U-20 melawan China U-20 pun berakhir imbang dengan skor 1-1. Kedua tim akan bertanding lagi pada 25 Maret mendatang.

Baca Juga: Pertama Kali dalam 7 Tahun, Timnas Indonesia di Ambang Salip Malaysia di Ranking FIFA

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI