Ini Alasan 1.500 Warga Korea akan Dukung Langsung Timnas Indonesia Habisi Jepang di GBK!

Arief Apriadi Suara.Com
Selasa, 29 Oktober 2024 | 18:30 WIB
Ini Alasan 1.500 Warga Korea akan Dukung Langsung Timnas Indonesia Habisi Jepang di GBK!
Shin Tae-yong dapat banyak kritik usai timnas Indonesia kalah lawan Cina. (Instagram/@shintaeyong7777)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Timnas Indonesia dan Shin Tae-yong akan mendapatkan dukungan tambahan dari ekspatriat Korea Selatan saat menjamu Jepang di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada 15 November.

Berita ini dilaporkan oleh media Korea Selatan, Yonhap News Agency dikutip pada Selasa (29/10/2024).

Ekspatriat Korea di Indonesia akan bergabung dengan suporter lokal untuk meneriakkan yel-yel saat menghadapi Jepang, sebagaimana dikonfirmasi oleh Ketua Komunitas Ekspatriat Korea, Song Chang-geun.

Dukungan ini merupakan inisiatif langsung untuk Shin Tae-yong. Mereka menyiapkan 1.500 tiket seharga 60 ribu won (sekitar Rp 600 ribu) untuk pertandingan tersebut.

"Sejak Shin Tae-yong menjadi pelatih Timnas Indonesia, kecintaan masyarakat Indonesia terhadap Korea meningkat pesat," kata Song.

Dia berharap kolaborasi ini dapat memperkuat hubungan antara Korea dan Indonesia, yang memiliki sejarah bersama sebagai mantan jajahan Jepang.

Jepang juga akan didukung oleh 3.000 penggemar yang hadir di SUGBK.

"Walaupun [ranking FIFA] Indonesia lebih rendah dibanding Jepang, dukungan ini bisa membuat mereka mengejutkan lawan," kata Song Chang-geun.

Setelah melawan Jepang, timnas Indonesia juga akan menghadapi Arab Saudi pada 19 November 2024.

Baca Juga: Siapa Ayah Sem Steijn? Rekan Mees Hilgers di FC Twente yang Diminta Bela Timnas Indonesia

Targetnya, meraih 4 poin dari dua laga kandang, imbang melawan Jepang dan menang atas Arab Saudi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI