Selamat Datang Pemain Keturunan Indonesia di Liga 1! Bos PT LIB Girang

Jum'at, 16 Mei 2025 | 11:18 WIB
Selamat Datang Pemain Keturunan Indonesia di Liga 1! Bos PT LIB Girang
Thom Haye dan Calvin Verdonk, dua pemain andalan Timnas Indonesia di kualifikasi Piala Dunia 2026. (pssi.org)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Jika itu kejadian, itu akan menambah semarak dan eksposur bagi Liga 1," sambung mantan bos Persija Jakarta tersebut.

Lebih dari itu, lelaki yang akrab disapa FP itu ngarep pemain sekelas Thom Haye bisa membela salah satu tim yang ada di Liga 1.

"Karena pemain ini labelnya di strata Eropa utama, misalnya seperti Thom Haye." jelasnya.

"Saya sih berharapnya semoga kejadian," sambung Ferry Paulus.

Liga 1 Musim Depan Bisa Daftarkan 11 Pemain Asing

Ferry Paulus mengatakan Liga 1 musim depan berpotensi menambah kuota pemain asing menjadi 11.

Meski setiap tim bisa mendaftarkan 11 pemain, hanya boleh dimainkan delapan atau dibebaskan.

Jumlah ini mengalami peningkatan dari Liga 1 musim ini di mana setiap tim memperbolehkan memiliki delapan pemain asing, namun hanya enam pemain yang boleh dimainkan di lapangan.

Ferry mengatakan hal ini masih berbentuk proposal yang akan disahkan atau tidak oleh PSSI.

Baca Juga: Tekad Bantu Super Elja, Si Kancil Siap Tega ke Persija

Pemain Timnas Indonesia, Shayne Pattynama. (instagram.com/@s.pattynama)
Pemain Timnas Indonesia, Shayne Pattynama. (instagram.com/@s.pattynama)

“Untuk musim depan, pemain asing yang boleh didaftarkan itu ada 11 nama dan hanya delapan pemain saja yang bermain di lapangan,” kata Ferry Paulus saat ditemui di Kantor LIB, Jakarta, Kamis (15/5/25).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI