
Promo Diskon Minyak Goreng di Naga Swalayan Khusus Nasabah BRI
Suara.com - PT. Naga Swalayan merupakan perusahaan yang bergerak di bidang perdagangan. Perusahaan ini memenuhi kebutuhan harian masyarakat dengan menyediakan beragam produk sehari-hari, cemilan, hingga peralatan rumah tangga.
PT. Naga Swalayan kini sudah berkembang pesat hingga memiliki ribuan karyawan. Jumlah karyawan dalam toko Naga Swalayan bisa mencapai 50 orang. Job desk mereka terbagi ke beberapa kategori, terdiri dari kasir, staff pramuniaga, dan staff gudang.
Melalui sosial media, Naga Swalayan sering membagikan promo-promo spesial dan berlaku di seluruh cabang Naga Swalayan. Ada promo cleaning fair yang berlaku pada 16-30 April 2025. Terbaru, Naga Swalayan menawarkan promo spesial untuk pengguna kartu kredit dan kartu debit BRI. Nasabah BRI yang belanja di Naga Swalayan dan memenuhi syarat dan ketentuan yang berlaku berhak mendapatkan bonus belanja berupa minyak goreng Sunco 2 Liter.
Syarat dan Ketentuan
Mengutip dari media bri.ac.id, adapun syarat dan ketentuan yang diberlakukan terhadap promo Naga Swalayan bekerjasama dengan BRI adalah sebagai berikut:
1. Minimal transaksi sebesar Rp800.000 untuk yang bertransaksi memakai kartu kredit BRI.
2. Minimal transaksi sebesar Rp1.200.000 untuk yang bertransaksi debit BRI.
Promo ini berlaku selama satu bulan. Periode promo berlaku pada 25 April 2025 - 5 Juli 2025. Nasabah BRI bisa mendapatkan kesempatan baik ini hanya dengan bertransaksi menggunakan kartu debit BRI dan kartu kredit BRI di EDC BRI. Bonus ini tidak berlaku kelipatan dan tidak dapat digabungkan dengan promo lain.
Selain promo BRI, pada periode yang hampir bersamaan, yakni tanggal 25-27 April 2025 berlaku pula promo JSM. Selama promo JSM berlaku, Anda bisa mendapatkan harga spesial dan bonus produk beli dua gratis satu. Contoh produk yang terdaftar dalam promo ini antara lain:
1. S-TEE 200 ML Tetra Pack
2. Kobe Tepung Bumbu 180 gram - 200 gram all variant.
3. Dua belibis sambal 335 ml
4. Teh celup Sosro asli 25 s
5. Ultra Milk UHT Plain/Choco 1 liter
6. Golden Farm SHoestring 1 KG
7. Paseo Baby Wipes Gazette/Gaz Jojoba Oil 50s.
8. Daia Deterjen 1500 gram all variant
9. Wall Ice Cream 700 ml all variant
10. Apel Fuji RRC.
Promo Cleaning Fair
Promo Cleaning Fair berlaku mulai 25 April 2025 dan berakhir pada 10 Mei 2025. Anda bisa dapatkan produk-produk kebersihan seperti sunlight, downey, wipol, lifebuoy, rinso, dan lain sebagainya. Ada pula berbagai cemilan yang di diskon hingga 35 persen dan juga promo beli 2 gratis 1 seperti TicTac, Dua Kelinci, dan masih banyak lagi yang lain.
Sejarah Naga Swalayan
Jaringan toko Naga Swalayan berdiri tahun 1986 di Jatiwaringin, Jakarta Timur. Toko Naga Swalayan Jatiwaringin menjadi toko pertama yang dibuka oleh Naga Swalayan. Setelahnya, Naga Swalayan membuka cabang di berbagai kota dari Jakarta hingga Bekasi. Secara umum, toko Naga Swalayan buka jam sembilan pagi lalu ditutup jam sembilan malam.
Di tahun 2024, Naga Swalayan yang berlokasi di Jatiwaringin, Jakarta TImur (Jaktim) mengalami kebakaran diduga karena korsleting listrik. Petugas pemadam kebakaran segera bertindak setelah menerima kabar tersebut. Api dapat dilokalisir oleh pemadam kebakaran untuk mencegah perambatan sekitar pukul 07.40 WIB. Api mulai padam dan pada pukul 08.25 WIB dilanjutkan proses pendinginan.
Untuk menaklukkan si jago merah, dikerahkan 8 unit mobil damkar dan 40 personel. Mereka membutuhkan waktu sekitar satu jam untuk memadamkan api. Diperkirakan kebakaran ini menelan kerugian ratusan juta rupiah.
Kontributor : Mutaya Saroh