Suara.com - Michael Yukinobu De Fretes alias Nobu baru-baru ini mengunggah potret kemesraannya dengan sang kekasih yang bernama Lidya Windasari. Postingan tersebut langsung mencuri perhatian.
Tak cuma pamer kemesraan, Nobu juga melayangkan pujian ke Lidya Windasari, menyebut kekasihnya itu selalu mendukungnya di setiap kesempatan.
"Ternyata memang benar ya, rahasia dibalik ketegaran seorang pria adalah karena pasti selalu ada seseorang dibelakangnya yang menemani, mendukung dan memberikan ketenangan disaat senang atau pun ada masalah. Terima kasih @havenlybeauty gak pernah berhenti memberikan support dan doa nya," tulis Nobu dalam caption unggahan Instagramnya.
Penasaran seperti apa sosok kekasih Nobu? Simak deretan potret Lidya Windasarai berikut ini.
1. Seperti inilah paras Lidya Windasari, perempuan yang disebut Nobu selalu menemani dan mendukungnya di berbagai kesempatan

2. Mengintip bio akun Instagramnya, perempuan yang karib disapa Lidya ini merupakan seorang konten kreator

3. Ia kerap mengunggah konten soal produk kecantikan

4. Sosok Lidya mencuri perhatian setelah Nobu membagikan momen kemesraan dengannya lewat Instagram

5. Postingan itu menjadi potret mesra Nobu bersama perempuan yang pertama kali diposting setelah ia tersandung kasus video syur dengan Gisella Anastasia
Baca Juga: Pamer Kemesraan di IG, Pacar Baru Nobu Dibilang Mirip Gisel

6. Kendati begitu, Nobu sebelumnya sempat membagikan momen kebersamaanya dengan Lidya. Saat itu keduanya berlibur bareng