Annisa Trihapsari Bongkar Souvenir Nikah Ria Ricis

Sabtu, 13 November 2021 | 16:13 WIB
Annisa Trihapsari Bongkar Souvenir Nikah Ria Ricis
Potret Prewedding Ria Ricis dan Teuku Ryan Pakai Adat Aceh. [Instagram/fdphotography90]

Suara.com - Akad nikah Ria Ricis dan Teuku Ryan digelar Jumat (12/11/2021) kemarin. Satu hal yang tak boleh dilupakan adalah souvenir nikah pasangan ini.

Salah satu tamu yang hadir, Annisa Trihapsari dan Sultan Djorghi bersedia memberikan sedikit bocoran soal isi souvenirnya.

Annisa Trihapsari dan Sultan Djorghi di acara ebaba.com di F Mansion, Pondok Indah, Jakarta Selatan, Jumat, (19/5/2017).  [suara.com/Puput]
Annisa Trihapsari dan Sultan Djorghi di acara ebaba.com di F Mansion, Pondok Indah, Jakarta Selatan, Jumat, (19/5/2017). [suara.com/Puput]

Terbungkus goodie bag berwarna putih dan peach, ada bermacam-macam barang di dalamnya.

"Saya nggak tau, apa sih? Kunci mobil," kata Annisa Trihapsari ditemui di Hotel Intercontinental, Pondok Indah, Jakarta Selatan seusai akad.

Annisa Trihapsari memperlihatkan satu kotak hitam kecil dengan tulisan berwarna emas.

"Wah, gold!" kata Annisa Trihapsari.

Sayangnya pasangan ini tak membuka isi dari kotak hitam tersebut. Sultan Djorghi mengatakan, untuk tau isi selengkapnya, orang-orang bisa menyaksikan vlog mereka.

"Itu di vlog gue," kata Sultan Djorghi.

Pesona Ria Ricis Sejak Lamaran Hingga Akad Nikah (Instagram/@fdphotography90)
Pesona Ria Ricis Sejak Lamaran Hingga Akad Nikah (Instagram/@fdphotography90)

Selain souvenir, ada pula kotak lain berisi makanan. Berisi kudapan nasi, lauk pauk serta kue.

Baca Juga: 10 Artis Wanita Menikah di Tahun 2021, Ria Ricis hingga Felicya Angelista

Usai memperlihatkan souvenir kepada awak media, Sultan Djorghi bersama Annisa Trihapsari mengucapkan selamat atas pernikahan Ria Ricis.

Mereka turut mendoakan Ria Ricis dan Teuku Ryan. Tak lupa ada pesan dari pasangan yang sudah menikah selama 14 tahun ini.

"Semoga bisa saling mengerti dan mencintai kekurangan pasangan masing-masing," kata Annisa Trihapsari.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI