Rapat Perdana Jadi Ibu Menteri, Annisa Pohan Ketahuan Tenteng Tas Seharga 34 Kali Gaji AHY

Rabu, 06 Maret 2024 | 15:30 WIB
Rapat Perdana Jadi Ibu Menteri, Annisa Pohan Ketahuan Tenteng Tas Seharga 34 Kali Gaji AHY
Gaya Annisa Pohan Pimpin Rapat Perdana Usai Resmi Jadi Ibu Menteri (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Annisa Pohan tengah menikmati peran barunya sebagai istri menteri. Dia pun membagikan aktivitas perdananya di Instagram pribadinya.

Pada 1 Maret 2024 lalu, Annisa Pohan berkesempatan untuk mengikuti Rapat Perdana Ikawati yang merupakan  organisasi yang menaungi para istri karyawan yang berada di bawah naungan Kementerian ATR/BPN.

Gaya Annisa Pohan Pimpin Rapat Perdana Usai Resmi Jadi Ibu Menteri (Instagram)
Gaya Annisa Pohan Pimpin Rapat Perdana Usai Resmi Jadi Ibu Menteri (Instagram)

"1 Maret, awal bulan mengawali Rapat Perdana Ikawati (Ikatan Istri Karyawan dan Karyawati ATR/BPN)," tulis Annisa Pohan, dilansir pada Rabu (6/3/2024).

Menantu dari presiden SBY ini mengungkapkan perasaannya saat mengikuti acara tersebut. Konon, Annisa merasa bangga karena bisa mengabdi dan menemani suaminya.

"Senang sekali bisa bekerja bersama dengan perempuan-perempuan hebat pendamping suami dalam mengabdi kepada negara," tambah Annisa.

Pada agenda rapat perdana tersebut, Annisa Pohan memilih pakaian yang sopan. Warna biru tua menjadi pilihan dari perempuan mantan model ini.

Menemani penmapilannya, Annisa mengenakan sepasang heels bernuansa biru. Selain itu, Annisa menambahkan aksesoris jam tangan serta cincin di jari manisnya.

Berbeda dari acara pelantikan sang suami, Annisa lebih memilih model rambut yang sederhana. Rambutnya yang hitam dan panjang dibiarkan tergerai biasa.

Selain memimpin rapat, Annisa tampak menjalin hubungan yang akrab dengan para istri pejabat yang lainya. Pada slide terakhir, Annisa menyalami satu per satu dari mereka.

Baca Juga: Adu Mahal Tas Mewah Annisa Yudhoyono vs Aliya Rajasa di Istana Negara, Terbuat dari Kulit Kadal

Saat itu pula, terungkap tas mewah yang ditenteng oleh Annisa untuk agenda rapat. Tas tersebut tentu saja bukan produk yang sembarangan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI