Sementara Umay Shahab sebagai Chief Creative Officer (CCO) dan Prilly Latuconsina sebelumnya sebagai Chief Marketing Officer (CMO).
Sedangkan Said Hanafi ayah Umay Shahab menjabat sebagai Chief Finance Officer (CFO).
Inarah Syarafina yang dikenal sebagai kekasih Umay Shahab rupanya dipercaya menjadi sutradara salah satu film Sinemaku Pictures, yaitu Temurun (2024).
Umay Shahab dan Inarah juga akan menyutradarai dua film terbaru Sinemaku Pictures.
Oleh sebab itu, 'dinasti' keluarga Umay Shahab dalam Sinemaku Pictures dituding sebagai penyebab Prilly Latuconsina memilih mundur.
Di sisi lain, Prilly Latuconsina dan Umay Shahab memperlihatkan apabila hubungan mereka baik-baik saja walau tak lagi bekerja sama.
"Terima kasih atas perjalanan enam tahun yang menyenangkan pril, doa terbaik untuk perjalanan selanjutnya," komentar Umay Shahab di postingan Instagram Prilly Latuconsina pamit dari Sinemaku Pictures.
"Yes! Sama-sama may! Doa terbaik juga buat lo ya," balas Prilly.
Kontributor : Neressa Prahastiwi
Baca Juga: Umay Shahab Sampaikan Pesan Haru Usai Prilly Latuconsina Mundur dari Sinemaku Pictures