Inilah Paket Wisata Bagi Muslimah

Selasa, 29 September 2015 | 07:57 WIB
Inilah Paket Wisata Bagi Muslimah
Ilustrasi. (shutterstock)

Untuk menjawab kebutuhan para traveler Muslim akan makanan halal dan ibadah sholat lima waktu, kini mulai banyak agen perjalanan yang menyediakan paket wisata bernuansa Islami. Salah satunya ialah ESQ Halal Holiday.

Menurut Suci Oktaviana, Tour Consultant ESQ Halal Holiday, sebagai negara dengan penduduk Muslim terbesar di dunia, banyak masyarakat Indonesia yang merasa khawatir saat ingin melakukan perjalanan.

"Kami pun sejak tiga tahun lalu memfasilitasi masyarakat Muslim agar mereka bisa traveling tanpa rasa khawatir dan nyaman dengan Halal Holidays. Makanan halal dan ibadah shalat lima waktu menjadi fokus kami," ungkapnya saat ditemui di booth ESQ Halal Holidays, Garuda Indonesia Travel Fair (GATF) 2015, Jumat (25/9/205), di JCC, Senayan, Jakarta Pusat.

Ada 20 tujuan internasional yang ditawarkan dalam paket Halal Holidays ini, seperti Amman Aqhso Tours, Beautiful Spain Marocco, Beautiful Japan, Beautiful Uzbekistan, Beautiful East Coast America, Best of Turkey, Korea Express, hingga Bangkok Pattaya.

Biaya yang ditawarkan juga beragam. Seperti tujuan ke Amman Aqhso selama tujuh hari sebesar Rp21,735 juta. Di sana, wisatawan akan mengunjungi Amman, Petra, Jerussalem, Alenby Bridge, Hebron hingga Jerash.

Ada juga paket perjalanan ke Jepang dengan biaya Rp23,185 juta  selama tujuh hari. Wisatawan akan diajak mengunjungi Gunung Fuji, Bullet Train, Kiyomizu Temple, Asakusa Kannon Temple hingg Shinsaibashi Shopping Area.

Sementara untuk wisata domestik 8 paket perjalanan, mulai dari Bali Bagus, Aceh Funtastic, Medan Menawan hingga Wonderful Lombok. Untuk ke Aceh, wisatawan bisa mengeluarkan kocek sebesar Rp. 3.850juta sudah termasuk tiket pesawar selama 4 hari. Selain Masjid Baiturrahman, wisatawan akan diajak mengunjungi Rumah Aceh, Rumah Cut Nyak Dien, hingga Lonceng Besar Cakra Donya.

Sedangkan paket perjalanan ke Lombok akan dikenakan biaya Rp3,240 juta sudah termasuk tiket pesawat selama empat hari, dengan tujuan ke Sukarare, Pantai Kute, Pantai Tanjun Aan dan Gili Trawangan.

"Selain makanan halal dan ibadah, kita juga fokuskan pada hotel halal, kalau di luar negeri hotel muslim friendly. Destinasinya pun seperti ke masjid, mengunjungi tempat-tempat sejara islam dan Tour Leader yang sudah dibekali tentang pengetahuan agama," ungkapnya. 

Suara.com - BERITA MENARIK LAINNYA: 

Gak Ada Pacar 8 Benda Ini Pun Jadi, Jangan Panik

Komnas PA: Pembunuhan Balita di Papua Lebih Sadis dari Angeline

Mantan Aktor Cilik Amerika Ini Akui Terjangkit HIV

NASA Temukan Air Mengalir di Planet Mars

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Bagaimana Prediksimu untuk Tahun 2026? Lebih Baik atau Lebih Suram?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Trivia Natal: Uji Pengetahuan Anda Tentang Tradisi Natal di Berbagai Negara
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Kepribadian: Siapa Karakter Ikonik Natal dalam Dirimu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Mitos vs Fakta Sampah: Cara Cerdas Jadi Pahlawan Kebersihan Lingkungan
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI