Cara Menghibur 12 Zodiak saat Bersedih, Virgo Butuh Pendengar yang Baik

Senin, 05 September 2022 | 14:32 WIB
Cara Menghibur 12 Zodiak saat Bersedih, Virgo Butuh Pendengar yang Baik
Ilustrasi perempuan sedih (Unsplash.com/Anthonytran)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Saat bersedih, banyak orang berharap bisa dipahami oleh sekitarnya. Ada yang butuh pendengar yang baik, sementara lainnya mungkin cuma ingin ditemani sepanjang hari. Hal tersebut bisa dilihat dari kecenderungan zodiak mereka.

Lalu, bagaimana cara menghibur orang sedih berdasarkan zodiak mereka? Dirangkum dari Times of India, berikut sedikit bocorannya.

Aries

Anda harus menjadi orang yang sabar saat suasana hati Aries memburuk. Duduklah bersamanya sambil perlahan mencoba meruntuhkan tembok tinggi yang mungkin tanpa sadar mereka bangun untuk melindungi diri dari perasaan kecewa dan luka.

Ilustrasi bintang Aries. (Shutterstock)
Ilustrasi zodiak Aries. (Shutterstock)

Taurus

Berikan mereka perhatian dalam bentuk sentuhan fisik. Saat bersedih, orang-orang dengan zodiak Taurus biasanya akan merasa lebih baik jika ada yang menggenggam tangan mereka atau memberikan pelukan menenangkan.

Gemini

Dorong Gemini untuk bercerita dan berbagi beban yang membuat mereka lelah. Mereka mungkin tanpa sadar telah membuat diri sendiri kelelahan karena memikirkan terlalu banyak hal sendirian.

Cancer

Baca Juga: 5 Zodiak yang Dikenal Sulit Berkomitmen Dalam Hubungan, Apakah Anda Salah Satunya?

Buat mereka merasa lebih baik dengan memberikan beberapa pujian realistis. Saat jatuh, zodiak Cancer membutuhkan seseorang yang masih bisa melihat sisi terbaik dari diri mereka.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI