Gombalan Annisa Pohan di Depan Banyak Orang Bikin AHY Auto Salting, Warganet: Vibes-nya Kayak SBY dan Ani Yudhoyono

Dinda Rachmawati Suara.Com
Sabtu, 28 Januari 2023 | 17:05 WIB
Gombalan Annisa Pohan di Depan Banyak Orang Bikin AHY Auto Salting, Warganet: Vibes-nya Kayak SBY dan Ani Yudhoyono
Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Annisa Pohan dan putrinya, Almira Tungga Dewi Yudhoyono. [Instagram]

Suara.com - Hubungan pernikahan mantan model Annisa Pohan dan suaminya, politikus Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) memang dikenal romantis dan harmonis.

Pasalnya, meski pernikahan keduanya telah menginjak usia 17 tahun, namun Annisa Pohan dan AHY selalu tampak kompak dan saling mendukung satu sama lain.

Bahkan, baru-baru ini, Annisa sempat melontarkan gombalan pada Ketua Umum (Ketum) Partai Demokrat tersebut di hadapan banyak orang.

Dalam video yang diunggah akun Instagram @lmbegosiip, saat itu menantu Susilo Bambang Yudhoyono ini tampak tengah membicarakan kemajuan teknologi di masa sekarang.

Ia mengatakan di depan para Kader Demokrat, teknologi memang memudahkan namun rentan membuat kecanduan.

"Teknologi sudah memudahkan kita dalam komunikasi dan koordinasi. Tentu semua merasakan manfaat dr teknologi ya," kata Annisa seperti yang Suara.com kutip Sabtu 28/1/2023).

Karenaya, kata Anissa, 1 jam saja kita tak memegang ponsel di tangan, seperti ada yang hilang. Bahkan kata mantan Gadis Sampul ini, kita tak sadar jika suami tak da di samping kita.

"Tapi 1 jam suami ga ada di sebelah kita kadang-kadang kita ga sadar. Itu berbahaya, bermanfaat namun kadang-kadang itu berbahaya," tambahnya.

Lucunya, Annisa seakan meralat ucapannya di depan sang suami. Menurutnya, ia akan kesepian jika AHY tak ada di sampingnya.

Baca Juga: NasDem Blak-blakan Sebut Koalisi Perubahan Belum Ada, Jhon Sitorus: Perjuangan AHY Kayak Dilepeh

"Mohon maaf ketum, saya becanda. 1 jam ketum nggak ada di sebelah saya, tentu saya merasa kesepian," ucap dia.
 Hal ini langsung membuat banyak kader yang mendengarnya tertawa. Bahkan AHY langsung merasa salting (salah tingkah) di buatnya.

Video tersebut lantas menjadi perhatian banyak warganet yang ikut berkomentar melihat gombala Annisa tersebut pada suaminya.

"Gombalan kelas elit," kata @rivkxxxxx.

"Mbak anisa pohan peka banget yah setelah lihat ekspresi pak suami," ucap @nuruxxxxx.

"Salah satu tips untuk merekatkan hub pasutri, buibuk jangan sungkan memuji suami, pd dasarnya laki2 suka kl banggakan dan dihargai," tambah @iq5_xxxxxx.

"Vibesnya kek liat pak SBY SM Bu Ani," tulis @ikaxxxxxxx.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI