Konten Ekslusif Fuji Menggambarkan Tradisi Kepo

Minggu, 05 November 2023 | 18:34 WIB
Konten Ekslusif Fuji Menggambarkan Tradisi Kepo
Fuji [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Bahkan, Fuji juga meminta orang-orang agar tak menjual kembali konten eksklusifnya tersebut.

"Hargain aku gitu kek, pengen sharing jadi nggak ada beban. Plis yuk bisa yuk. Nggak usah jual konten eksklusif aku pakai bikin grup ini itu pliss lah ya," tegas Fuji.

Sebelum itu, bagaimana sih cara kerja konten eksklusif ini. Sampai-sampai beberapa orang rela berlangganan konten ini demi mengetahui kisah hidup orang lain.

Apa itu Layanan Subscription Instagram?

Instagram kembali memperluas uji cobanya dengan layanan subscription atau berlangganan untuk kreator dan influencer. Subscription merupakan layanan berlangganan di mana follower bisa membayar biaya bulanan untuk mengakses konten eksklusif yang diunggah kreator atau influencer di Instagram.

Tidak hanya itu, Instagram juga membawa beberapa fitur baru untuk membantu kreator dan influencer mendapatkan cuan. Menurut Mosseri Head of Instagram, fitur ini dirilis karena merupakan salah satu yang paling banyak diminta oleh kreator.

Dengan fitur ini, menjadi kesempatan bagi para follower idola favoritnya supaya lebih dekat lagi.

Apa yang dilakukan oleh Fuji dengan fitur ini ternyata untuk membocorkan sedikit demi sedikit kisah hidupnya. Uniknya, ada juga followersnya yang se-ingin tahu itu sampai berlangganan pada fitur tersebut.

Tradisi Kepo di Masyarakat

Baca Juga: Mulai Go Public, Fuji Terciduk Unggah Gambar Animasi Bareng Asnawi

Segala hal yang berhubungan dengan kehidupan pribadi orang lain memang selalu berhasil menarik atensi masyarakat kita. Fakta tersebut kemudian dimanfaatkan oleh pihak yang berkepentingan serta yang ingin mendapat keuntungan dengan berlomba-lomba membuat akun gosip untuk sekedar “menjual” kehidupan pribadi orang lain kepada public.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI