3. Jangan berlebihan
Meski komunikasi menjadi hal penting dalam LDR, pasangan juga tidak boleh berlebihan. Artinya, pasangan harus bisa memberikan ruang untuk privasi masing-masing. Dengan begitu, pasangan bisa saling menghargai satu sama lain.
4. Berpikir kreatif
Saat menjalani hubungan LDR, menjadi kreatif adalah satu hal yang direkomendasikan. Dalam hal ini pasangan bisa memberikan hadiah, mengirimkan surat romantis dan berbagai hal lainnya. Hal-hal kreatif tersebut akan membuat pasangan merasa bahagia dan diperhatikan meskipun jarak antara keduanya cukup jauh.
5. Saling mendengarkan
Saat LDR pasangan mungkin dihadapkan berbagai macam konflik baik di hubungan masalah pribadi, dan berbagai lainnya. Untuk itu, ketika menjalani LDR pasangan diharuskan untuk saling mendengarkan satu sama lain. Ini adalah menjadi cara untuk menunjukkan perhatian kepada pasangan Meskipun tidak bisa berada di sampingnya saat itu.
6. Membuat kenangan
Selalu buat kenangan-kenangan baru saat menjalani LDR. Pasangan bisa membuat kenangan mulai dari menonton film bersama secara virtual, merayakan ulang tahun melalui panggilan video, dan lain-lain. Pasangan juga bisa membuat rencana yang akan dilakukan saat nanti bertemu secara langsung. Hal ini akan memberikan rasa senang dan bahagia saat keduanya bertemu langsung.
Baca Juga: Ayah Rozak Anggap Muhammad Fardana Anak Kandung, Calon Suami Ayu Ting Ting Punya Panggilan Khusus