Sarwendah Tangisi Perubahan Sikap Betrand Peto: Tak Berani Duduk Dekat sampai Ingin Menetap di NTT

Rabu, 05 Juni 2024 | 10:31 WIB
Sarwendah Tangisi Perubahan Sikap Betrand Peto: Tak Berani Duduk Dekat sampai Ingin Menetap di NTT
Sarwendah (YouTube/Trans)

Suara.com - Kedekatan antara Sarwendah dan anak angkatnya Betrand Peto sering kali menjadi bahan hujatan netizen. Hal ini bahkan membuat Sarwendah melakukan somasi untuk netizen yang memberikan komentar buruk padanya dan Betrand.

Akibat banyak hujatan, Sarwendah menyebut putranya sampai mengalami perubahan sikap. Betrand yang biasanya begitu nempel padanya sempat takut dekat-dekat lantaran ngeri kena hujatan.

"Sempat ada momen awkward, sekarang pun begitu sebelahan dia takut pergi akhirnya," ujar Sarwendah seperti dikutip dari YouTube Trans Tv Official.

"Ya karena begitu jadi bingung juga harus gimana. Murung iya pasti, ini Onyo ya dia murung pasti perubahan sikap iya, kan kita biasa gandeng jadi takut, yang seperti itu jadi ada," imbuhnya.

Hal ini membuat Sarwendah mengambil langkah untuk berkonsultasi dengan psikolog anak.

Sarwendah dan Betrand Putra Onsu (Instagram/sarwendah29)
Sarwendah dan Betrand Putra Onsu (Instagram/sarwendah29)

"Akhirnya psikolog diperbaiki semuanya, dinetralkan kembali, sekarang begini lagi lebih complicated," tambahnya.

Mengalami berbagia masalah, Betrand bahkan sempat ingin kembali ke keluarganya di Nusa Tenggara Timur (NTT).

"Pas kemarin dia balik (ke NTT), sempat dia bilang apakah harus di sini aja atau balik (ke Jakarta)," kata Sarwendah sambil menahan tangis.

"Seorang ibu sedih pasti, tapi Onyo kan juga ada orang tua dia makanya aku bebaskan keputusan ke dia, Onyo nyamannya di mana jadi enggak membebankan dia, dan setelah dia diskusi sama bapaknya di sana, akhirnya dia balik Jakarta lagi tapi aku bilang Onyo di sana atau di sini tetap anak bunda," tandasnya.

Baca Juga: Sambil Menangis, Sarwendah Bakal Stop Bagikan Video Bareng Anak-Anak

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI