Bertamu ke Rumah Raffi Ahmad, Adab Shin Tae-yong Jadi Sorotan Warganet: Udah Indo Banget

Senin, 16 September 2024 | 18:06 WIB
Bertamu ke Rumah Raffi Ahmad, Adab Shin Tae-yong Jadi Sorotan Warganet: Udah Indo Banget
Raffi Ahmad dan Shin Tae-yong. [Instagram/@raffinagita1717]

Suara.com - Shin Tae-yong baru saja menyambangi rumah Raffi Ahmad dan Nagita Slavina yang berada di kawasan Andara pada Minggu (15/9/2024) malam.

Kehadiran pelatih Timnas Indonesia tersebut di rumah Raffi Ahmad dan Nagita Slavina dapat diketahui melalui video di kanal YouTube Rans Entertainment.

"COACH SHIN TAE YONG MAMPIR KE ANDARA BUAT NGELATIH RAFATHAR MAIN BOLA?! RAFATHAR FULL SENYUM!" demikian judul video tersebut, dikutip Senin (16/9/2024).

Di awal video tersebut, terlihat detik-detik kedatangan Shin Tae-yong dan 2 orang lain ke rumah Raffi Ahmad. Ketiganya tampak disambut oleh Nagita Slavina.

"Hello," sapa Shin Tae-yong saat melihat Nagita.

Shin Tae-yong saat berkunjung ke rumah Raffi Ahmad dan Nagita Slavina di Andara (YouTube/Rans Entertainment)
Shin Tae-yong saat berkunjung ke rumah Raffi Ahmad dan Nagita Slavina di Andara (YouTube/Rans Entertainment)

"Hello, Gigi, nice to see you," balas Nagita sambil berjabatan tangan dengan Shin Tae-yong.

Nagita Slavina juga bersalaman dengan 2 pria lain yang datang bersama Shin Tae-yong. Sambil berdiri, pelatih Timnas Indonesia itu lantas memberikan hadiah ke Nagita Slavina.

"Thank you," ucap Nagita saat menerima hadiah berupa jersey Timnas Indonesia dari Shin Tae-yong.

Setelah sempat bercakap-cakap singkat di depan pintu masuk, Nagita Slavina mengajak Shin Tae-yong dan rombongan untuk duduk di ruang makan.

Baca Juga: Niat Kolaborasi dengan Shin Tae-yong, Raffi Ahmad Malah Kena Sentil: Gak Ditawari Jadi Wali Kota Kan?

"Please have a seat here. Sini duduk-duduk, silakan," ujar Nagita.

Shin Tae-yong saat berkunjung ke rumah Raffi Ahmad dan Nagita Slavina di Andara (YouTube/Rans Entertainment)
Shin Tae-yong saat berkunjung ke rumah Raffi Ahmad dan Nagita Slavina di Andara (YouTube/Rans Entertainment)

Nagita Slavina pun mengajak Shin Tae-yong dan 2 pria lain yang datang ke rumahnya mengobrol di ruang makan, sembari menunggu Raffi Ahmad pulang bekerja.

Video ketika Shin Tae-yong datang ke rumah Raffi Ahmad ini sontak viral. Baru genap 1 jam diunggah, videonya telah ditonton lebih dari 43 ribu kali.

Ratusan komentar pun sudah membanjiri unggahan ini. Di antara ratusan komentar tersebut, ada warganet yang menyoroti adab Shin Tae-yong.

Warganet menyebut jika Shin Tae-yong sudah seperti masyarakat di Indonesia pada umumnya, yang tidak akan duduk sebelum dipersilakan oleh tuan rumah.

"Coach STY udah Indo banget. Enggak duduk sebelum dipersilakan," ujar warganet.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI