Deretan Mainan Mahal Princess R: Syahrini Kasih Pajangan dan Boneka Branded Seharga 2 Digit!

Senin, 16 September 2024 | 21:06 WIB
Deretan Mainan Mahal Princess R: Syahrini Kasih Pajangan dan Boneka Branded Seharga 2 Digit!
Reino Barack, Syahrini, dan Princess R. (Instagram/princessyahrini)

Suara.com - Syahrini dan Reino Barack tak ragu memberikan barang-barang mewah untuk sang anak, Princess R. Tentu saja pasangan ini harus merogoh kocek dalam untuk membeli pernak-pernik tersebut.

Misalnya saja mainan. Walau baru berusia sebulan, Princess R ternyata sudah mendapatkan sejumlah mainan yang dibanderol dengan harga selangit.

Memang mainan mahal apa saja yang disiapkan Syahrini dan Reino untuk Princess R?

Hiasan Louis Vuitton Rp71 Juta

Harga pajangan kayu kamar anak Syahrini. (id.louisvuitton.com)
Harga pajangan kayu kamar anak Syahrini. (id.louisvuitton.com)

Lewat salah satu unggahan Syahrini, terungkap bahwa bayi yang dilahirkan pada 1 Agustus 2024 itu memiliki beberapa pajangan kayu bertajuk Vivienne Mini Triplets dari rumah mode Louis Vuitton.

Dikutip dari situs resminya, 3 buah pajangan ini dibuat dari kayu ceri yang populer dengan detail kulit Epi, kuningan, serta resin. Salah satunya memegang mainan kerincingan, sedangkan pajangan lain menarik replika kecil mainan gajah beroda dari Louis Vuitton.

Tak main-main, pajangan kayu ini dibanderol seharga Rp71,5 juta.

Boneka Jelly Cat Puluhan Euro

Di unggahan berbeda, Syahrini sempat memperlihatkan kamar anaknya yang telah didekorasi dengan beberapa boneka berbentuk kelinci. Tampak boneka-boneka itu ditata di sofa.

Baca Juga: Telusuri Tags Nomor HP Gibran di GetContact, Netizen Melongo Temukan Nama Syahrini: Transaksi Apaan Woy..

Terdapat boneka kelinci Blossom Tulip Pink Bunny ukuran medium yang dibanderol seharga 30 Euro di situs resminya. Terdapat 2 boneka kelinci lain yang dibanderol dengan harga sama, seperti Bashful Silver Bunny serta Bashful Blush Bunny.

Lalu boneka lainnya adalah Lottie Bunny Ballet yang dipercantik dengan busana balet. Harga boneka ini adalah 35 Euro. Kemudian ada pula boneka Bashful Lilac Bunny berukuran kecil yang dijual seharga 22 Euro.

Bila ditotal, harga boneka kelinci Princess R adalah 147 Euro, yang jika dikonversi ke mata uang Indonesia setara dengan Rp2,51 juta. Meski tak semahal pajangan Louis Vuitton-nya, tetap saja boneka-boneka ini terhitung mahal untuk seorang bayi.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI