Suara.com - Pengen banget punya motor matic tapi dana terbatas? Jangan khawatir, kamu bisa memiliki motor matic bekas tahun muda yang kini sedang tren dan jadi pilihan yang cerdas.
Setidaknya ada 5 rekomendasi motor matic bekas tahun muda yang disarankan oleh beberapa dealer motor bekas yang laris manis di pasaran.
Cara mendapatkan motor matic bekas pun mudah. Kamu bisa mencarinya di dealer motor bekas terdekat rumahmu. Selanjutnya, pilih merek dan model motor matic bekas sesuai budget.
Mungkin dengan anggaran yang sama, kamu bisa mendapatkan motor matic bekas dengan spesifikasi yang lebih tinggi dibandingkan dengan motor baru.
Meskipun kondisi mesin tak sebagus motor baru, beberapa merek motor matic bekas tahun muda di bawah ini masih layak pakai. Bahkan kondisinya masih prima serta dilengkapi dengan fitur-fitur yang kekinian.
Namun kamu tetap perlu memperhatikan beberapa hal sebelum memutuskan untuk membeli motor matic bekas. Kamu wajib mengecek kondisi mesin motor dan kelistrikan. Pastikan juga nomor rangka dan nomor mesin sesuai dengan STNK dan BPKB.
Cari beberapa dealer motor bekas yang terpercaya untuk mendapatkan kondisi motor yang baik. Jangan lupa, cek riwayat perawatan motor untuk mengetahui kondisi mesin motor yang sebenarnya.
Jika sudah mendapatkan motor matic bekas idaman, kamu bisa langsung pakai motor tersebut tanpa harus menunggu plat motor ataupun STNK.
Beberapa motor matic bekas di bawah ini dirangkum dari beberapa pedagang motor bekas di Jakarta. Dan harganya di bawah Rp10 juta per unit. Apa saja rekomendasinya?
Baca Juga: 7 Rekomendasi Motor Matic 110cc Baru Bukan Bekas, Mulai Rp15 Jutaan: Dari BeAT hingga TVS Dazz
1. Yamaha Mio J (2014)

Yamaha semakin terdepan lewat kehadiran motor Mio J 2014 yang merupakan motor injeksi terbaru yang akan meneruskan keunggulan Yamaha di kategori motor skutik.
Setelah sukses dengan Mio, kini hadir Mio J yang keunggulannya tertulis dalam tagline-nya, semakin cepat semakin irit.
Ya memang benar, skutik ini dilengkapi dengan teknologi FI Yamaha yang disebut Yamaha Mixture JET-Fuel Injectioan. Teknologi mutakhir YMJET-FI melahirkan motor matik performa tinggi secepat jet dengan konsumsi BBM lebih irit 30 persen.
Motor matic ini mengunakan 4 langkah, 2 valve, SOHC dengan kapasitas mesin 113 cc berkuatan maksimum 7,75 PS di 8.500 rpm. Ditambah torsi maksimum: 8,5 Nm di 5000 rpm mengunakan sistem kipas pendingin.
Di dealer motor bekas, harga motor matic bekas ini dianderol seharga Rp6,4 juta. Motor Yamaha ini bisa jadi bahan pertimbangan utama karena sudah terkenal mesinnya yang bandel dan irit bahan bakar.
2. Honda BeAT CW (2012)

Di dealer motor bekas sekitar Jakarta, harga motor ini dibanderol sekitar Rp6,3 juta
Motor Honda Beat CW 2016 ini merupakan jenis motor yang cukup laris di Indonesia. Selain hemat dan ringan dengan bodynya ramping, juga terkenal sebagai motor yang cocok untuk perempuan.
Motor matic ini mengunakan sistem injeksi fuel injection jenis mesin kubikasi 109,55 cc SOHC dengan tenaga 9 PS dan torsi 9,3 NM dengan perbandingan kompresi 10:1.
Motor ini memiliki kapasitas mesin berkapasitas 11occ dengan pendingin udara enhanced Smart Power (eSP). Motor ini juga memiliki kapasitas bagasi sebesar 11 liter yang cukup besar dan kapasitas bahan bakar mencapai 4 liter dengan sistem pendinginan mengunakan udara.
3. Honda Vario 125 (2011)

Tak kalah populer dengan dua merek motor matic di atas, Honda Vario cukup populer di Indonesia, bahkan cukup sering ditemui di jalan raya.
Motor matic ini memiliki body yang cukup luas dan besar. Joknya lebar tetapi tetap nyaman untuk dikendarai, baik sendiri maupun dengan partner.
Motor matic ini berkapasitas mesin 125 cc dengan mengunakan teknologi Engine Control Module atau ECM yang bisa mengaktifkan fitur idling switch.
Selain itu, motor matic ini juga sudah dibekali teknologi ISS atau Idling Stop System yang dapat membuatnya lebih ramah lingkungan, serta lebih hemat bahan bakar jika dibandingkan dengan motor kelauran Vario sebelumnya.
Honda Vario 125 ini dijual sekitar Rp4,8 juta hingga Rp7,5 juta.
4. Honda Scoopy (2012)

Motor matic bekas tahun muda berikutnya adalah Honda Scoopy 2012 yang harganya dipasaran dibanderol sekitar Rp6-8 juta. Motor ini memiliki desain yang klasik namun elegan dengan dilengkapi mesin berkapasitas sebesar 110cc.
Honda Scoopy 2012 ini sudah dibekali teknologi brake lock yang bisa mencegah motor loncat saat dihidupkan. Ada juga tambahan side stand switch yang mengatur agar mesin mati ketika standar samping diturunkan.
Selain memiliki desain yang elegan, motor matic ini juga dilengkapi dengan fitur-fitur kekinian seperti kontak kunci magnetik, panel instrumen digital, dan lampu LED.
5. Suzuki Nex II (2018)

Bisa dibilang, motor matic Suzuki Nex II ini adalah pesaing beratnya Honda BeAT dalam segmen motor matic. Bagaimana tidak, motor ini mengunakan teknologi mesin bertenaga dengan spesifikasi unggulan.
Suzuki Nex II dilengkapi dengan jenis mesin 4 langkah, 1 silinder dengan menggunakan pendingin udara untuk menjaga suhu optimal. Sistem katupnya didukung oleh SOHC dengan 2 valve yang menjadikannya lebih efisien dalam penggunaan bahan bakar.
Sistem bahan bakar yang diusung adalah fuel injection yang bekerja untuk meningkatkan respon efisiensi pemakaian bahan bakar. Pengapian menggunakan ECU (Electronic Control Unit), memberikan kontrol yang akurat terhadap pembakaran.
Di sejumlah situs pembelian motor matic bekas, Suzuki Nex II dijual sekitar Rp7 juta hingga Rp8 juta.
Pilihlah motor matic bekas tahun muda sesuai budget kamu. Namun, jangan lupakan pentingnya untuk mengecek spesifikasi dan riwayat mesin motor matic bekas sebelum membeli, ya.
Kontributor : Damayanti Kahyangan