- Parfum floral sangat serbaguna dan cocok untuk berbagai acara, termasuk pertunangan, lamaran, hingga pernikahan.
- Aromanya terasa segar di siang hari dan elegan di malam hari.
- Berikut lima rekomendasi parfum floral yang cocok untuk calon pengantin.
Suara.com - Aroma floral selalu memiliki tempat istimewa di dunia wewangian. Wangi bunga yang lembut, romantis, dan feminin membuat parfum floral menjadi favorit banyak perempuan, terutama saat ingin tampil lebih anggun dan berkesan.
Parfum floral juga sangat serbaguna dan cocok untuk berbagai acara. Aromanya terasa segar di siang hari dan elegan di malam hari, sehingga sering dipilih untuk momen penting seperti pertunangan, lamaran, hingga pernikahan.
Melansir dari unggahan akun TikTok @dibanyasibi pada Jumat, 14 November 2025, berikut telah dirangkum rekomendasi lima parfum floral yang cocok untuk dipakai calon pengantin.
1. Project 1945 Princess of Java

Harga: Rp324.999 (100 ml)
Project 1945 Princess of Java terinspirasi dari karakter perempuan Jawa yang anggun, lembut, dan penuh ketegasan. Aromanya dapat menjadi pilihan ideal untuk hari pernikahan.
Floral-fruity-sweet yang ditawarkan parfum ini memberikan perpaduan wangi elegan dan segar sekaligus hangat, cocok bagi kamu yang ingin meninggalkan kesan menawan sepanjang acara.
Karena sifatnya unisex, kamu dan pasangan juga bisa memakainya sebagai signature scent berdua.
Parfumnya dibuka dengan aroma peach, green pear, dan bitter orange yang memberikan kesan manis-segar seperti pagi sebelum akad dimulai.
Baca Juga: 4 Parfum Aroma Powdery yang Wajib Kamu Coba, Harga Mulai Rp100 Ribuan
Memasuki fase tengah, wangi tuberose, neroli, jasmine, dan orange blossom muncul lembut, menambah nuansa feminin dan romantis khas pengantin.
Pada akhirnya, parfum ini menetap dengan aroma vanilla, sandalwood, musk, dan amber yang memberi kehangatan dan sentuhan elegan yang tahan lama.
2. The Body Tale Juliette

Harga: Rp198.000 (30 ml)
Untuk calon pengantin yang ingin memancarkan kesan mewah, menenangkan, dan elegan layaknya spa eksklusif di Bali, The Body Tale Juliette menarik untuk dicoba.
Aromanya floral–fresh dengan SPL yang kuat, sehingga wangi lembutnya tetap terasa bahkan ketika kamu bergerak dari satu momen ke momen lain sepanjang hari pernikahan.