Produk ini banyak dipilih karena harganya terjangkau, dengan kisaran harga e-commerce sekitar Rp65.000-Rp80.000.
3. Somethinc Calm Down! Skinpair R-Cover Cream

Somethinc Calm Down! Skinpair R-Cover Cream Moisturizer pas untuk kulit kusam yang sensitif atau mudah kemerahan.
Teksturnya cream lembut yang nyaman dipakai tanpa terasa lengket. Moisturizer ini membantu menenangkan kulit sekaligus menjaga kelembapannya.
Saat kulit lebih tenang dan terhidrasi, tampilan kusam pun perlahan berkurang dan wajah terlihat lebih sehat. Moisturizer ini biasanya dibanderol di kisaran Rp145.000-Rp165.000 di toko online maupun offline.
4. The Originote Brightening Moisturizer

The Originote Brightening Moisturizer menjadi pilihan banyak orang karena teksturnya ringan dan cepat menyerap.
Moisturizer ini cocok digunakan sehari-hari, terutama untuk kulit normal hingga kombinasi. Moisturizer ini membantu menjaga kelembapan sekaligus memberi efek cerah yang natural.
Dengan pemakaian rutin, kulit terasa lebih halus dan tampak lebih segar.
Harga The Originote Brightening Moisturizer di e-commerce tergolong ramah di kantong, yaitu sekitar Rp40.000-Rp55.000.
5. Skintific 5X Ceramide Barrier Repair Moisturize Gel

Skintific 5X Ceramide Barrier Repair Moisturize Gel fokus membantu memperbaiki dan menjaga skin barrier. Teksturnya gel ringan, tidak lengket, dan nyaman untuk dipakai pagi maupun malam.
Baca Juga: 5 Moisturizer Lokal Murah untuk Kulit Kendur Usia 55 Tahun, Wajah Tampak Muda
Moisturizer ini cocok untuk berbagai jenis kulit, termasuk kulit berminyak.
Ketika skin barrier terjaga, kulit akan terasa lebih lembap, halus, dan terlihat lebih cerah alami. Produk ini biasanya dijual di e-commerce dengan harga sekitar Rp125.000-Rp150.000.
Kontributor : Dea Nabila