2023, Masyarakat Lebak Bisa Cetak e-KTP dan Kartu Keluarga Secara Mandiri

Tahun 2023 nanti Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebak akan menyediakan mesin Anjungan sendiri untuk mencetak dokumen kependudukan secara mandiri.

bantennews
Rabu, 14 Desember 2022 | 17:56 WIB
2023, Masyarakat Lebak Bisa Cetak e-KTP dan Kartu Keluarga Secara Mandiri
Sumber: bantennews

LEBAK- Tahun 2023 nanti Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebak akan menyediakan mesin Anjungan sendiri untuk mencetak dokumen kependudukan secara mandiri.

Plt Kepala Disdukcapil Lebak Ahmad Nur mengatakan, mesin itu sengaja disiapkan untuk mempermudah pelayanan masyarakat dalam kepengurusan kependudukan, seperti e-KTP, akta kelahiran, kartu keluarga, akta kematian, dan kartu identitas anak.

“Dengan adanya mesin tersebut, masyarakat Lebak tidak perlu repot-repot datang ke kantor Disdukcapil Lebak, karena mereka langsung bisa mencetak dokumen kependudukannya sendiri,”kata Ahmad Nur, Rabu (14/12/2022).

BERITA LAINNYA

TERKINI