Daya Tarik Wisata (DTW) di Tabanan siap menerima kedatangan wisatawan mancanegara pada Oktober 2021. Kesiapan tersebut karena munculnya kabar uji coba pembukaan “border” Bali.
Manajer Operasional DTW Jatiluwih, I Nengah Sutirtayasa mengungkapkan, terkait wacana tersebut memang sangat diharapkan. Sebab, meskipun sekarang sudah dilakukan uji coba dibukanya wisatawan kunjungan ke DTW Jatiluwih tidak terlalu banyak.
"Mudah-mudahan open border Bali bisa dilakukan pada Oktober nanti, karena DTW Jatiluwih pasaranya memang kunjungan wisman," ujarnya, Minggu (26/9).