Malut – realita.id – Presiden Joko Widodo (Jokowi) bersama Menteri Perhubungan Budi Karya Gunadi meresmikan terminal baru Bandara Kuabang, di Halmahera Utara, Maluku Utara pada Rabu (24/3/2021)
Acara peresmian ditandai dengan pemukulan alat musik tifa, alat musik khas indonesia bagian timur, khususnya Maluku dan Papua oleh Presiden RI Joko Widodo
Dalam sambutannya, Presiden meminta agar penerbangan reguler di Bandara Kuabang dapat diaktifkan kembali secara bertahap minimal ada seminggu 2 (dua) kali penerbangan dari dan ke Bandara Kuabang