Penambang Meninggal Tertimpa Bongkahan Batu Besar

Kapolsek mengatakan, diduga saat kejadian tidak ada saksi atau warga sekitar yang melihat korban tertimpa longsoran batu.

timesindonesia
Selasa, 18 Februari 2020 | 10:58 WIB
Penambang Meninggal Tertimpa Bongkahan Batu Besar
Sumber: timesindonesia

TIMESINDONESIA – Seorang penambang batu, Agun (59), meninggal dunia akibat tertimpa bongkahan batu berdiameter tiga meter, di Gunung Batu, Kampung Sompok RT 3 / RW 4 Desa Wargaluyu, Kecamatan Arjasari, Kabupaten Bandung, Senin (17/2/20) sore.

Korban tak mampu menghindar saat batu besar itu menggelinding dari atas akibat tumpukan batu di bekas galian C itu mengalami longsor menyusul hujan besar di lokasi. Dibantu alat berat backhoe, jasad korban akhirnya berhasil diangkat dan sempat dievakuasi ke puskesmas terdekat sebelum dibawa ke rumah duka. 

"Dari hasil pemeriksanaan jasad korban, korban meninggal akibat tertimpa bongkahan batu besar. Akibatnya, korban mengalami luka patah tulang pinggul sebelah kiri, sobek bagian selangkangan sebelah kiri, luka lecet bagian pinggang sebelah kiri, sobek di bagian dahi sebelah kiri," jelas Kapolsek Pameungpeuk Kompol Dasep kepada TIMES Indonesia, Selasa (18/2/20).

BERITA LAINNYA

TERKINI