TIMESINDONESIA – Ratusan pelajar yang sedang asik nongkrong di wilayah Kabupaten Majalengka, Jawa Barat, digerebek anggota Polres Majalengka. Mereka diduga tengah merencanakan aksi tawuran.
Bahkan, dari hasil pemeriksaan polisi ditemukan adanya senjata tajam berbagai jenis yang dibawa tiga anak dibawah umur. Ratusan pelajar itu pun langsung digelandang ke Mapolres Majalengka untuk dilakukan pendataan.
Polisi mengumpulkan para pelajar yang totalnya mencapai 150 orang di lapangan Polres Majalengka dengan menghadirkan setiap orangtua dan dinas pendidikan maupun pihak sekolah.