Ponsel Terendam Air? Ini 4 Langkah Aman Mengeringkannya

Liberty Jemadu Suara.Com
Kamis, 20 Maret 2014 | 15:43 WIB
Ponsel Terendam Air? Ini 4 Langkah Aman Mengeringkannya
Ilustrasi ponsel terendam dalam air (Shutterstock).

Suara.com - Telepon seluler jatuh ke dalam toilet, bak mandi, atau selokan sudah biasa terjadi. Tetapi sayangnya masih banyak orang yang keliru saat akan mengeringkan gadget kesayangan mereka.

Ada yang langsung mengeringkannya dengan pengering rambut atau membungkusnya dengan kertas tisu. Padahal cara-cara seperti itu justru bisa membuat ponsel semakin rusak, karena panas yang berlebih justru bisa merusak komponen jeroan ponsel yang sensitif.

Lalu bagaimana sebaiknya? Berikut adalah empat langkah mudah dan aman untuk mengeringkan ponsel yang terendam air:

Pertama, ambil ponsel Anda secepat mungkin. Jangan biarkan berlama-lama di dalam air. Semakin lama di dalam air, semakin besar kemungkinan ponsel Anda rusak.

Kedua, segera copot baterainya. Jangan buru-buru mematikan ponsel dan jangan tekan tombol apa pun. Jika baterai tidak bisa dicopot, matikan ponsel. Tetapi pastikan Anda hanya menekan tombol power off. Ponsel harus segera dimatikan untuk mencegah korseleting.

Ketiga - untuk mengeringkan ponsel - jangan pernah memasukkannya ke dalam oven atau mengeringkannya dengan pengering rambut. Suhu yang terlalu panas bisa merusak komponen-komponen halus di dalamnya. Gunakan tisu atau handuk bersih untuk mengeringkan ponsel. Pastikan tidak ada air yang mengalir ke dalam lubang-lubang pada gadget Anda.

Keempat, bungkus ponsel Anda dengan tisu lalu kubur di dalam timbunan beras. Tisu sangat penting dalam hal ini agar ponsel Anda tidak tergores atau terkena noda-noda putih dari beras. Biarkan selama sehari atau lebih.

Nah, selamat mencoba! (Wired)

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

REKOMENDASI

TERKINI