Jabra Luncurkan Evolve 75, Headset Khusus Profesional

Selasa, 22 Agustus 2017 | 21:39 WIB
Jabra Luncurkan Evolve 75, Headset Khusus Profesional
Headset premium khusus profesional, Jabra, diperkenalkan di Jakarta, Selasa (22/8). [Suara.com/Aditya Gema Pratomo]

Suara.com - Produsen perangkat audio Jabra meluncurkan produk terbarunya. Kali ini, Jabra menghadirkan headset kelas premium Evolve 75 dengan beragam fitur unik.

Jabra Evolve 75 memiliki fitur unggulan yaitu active noise cancellation (ANC) tercanggih. Fitur tersebut dapat mengurangi kebisingan sehingga dapat membantu pengguna lebih berkonsentrasi.

"Jabra Evolve 75 menyediakan solusi alternatif untuk perusahaan-perusahaan agar dapat mendukung terciptanya suasana kerja yang kondusif," Holger Reisinger SVP Jabra Business Solution di Jakarta, Selasa (22/8/2017).

Untuk urusan konektivitas, headset ini mendukung dual Bluetooth yang memungkinkan pengguna menghubungkan dua perangkat secara sekaligus.

Headset Premium Evolve 75 juga memiliki jangkauan Bluetooth yang tidak kalah menarik. Headset ini dapat menjangkau laptop dalam jarak 30 meter dan smartphone dalam jarak 10 meter.

Headset anyar ini diharapkan dapat mendukung produktivitas kerja karyawan. Pasalnya, Evolve 75 sudah tersertifikasi  untuk penggunaan Skype for Business.

Sekadar informasi, Headset Jabra Evolve 75 merupakan keluaran terbaru dari seri Evolve yang telah sukses terjual lebih dari 2,5 juta unit dari seluruh dunia.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI