Cari Counter Hayabusa, Lawan Pakai Hero Burst Damage OP Ini

Amelia Prisilia Suara.Com
Rabu, 07 Februari 2024 | 11:40 WIB
Cari Counter Hayabusa, Lawan Pakai Hero Burst Damage OP Ini
Hero Hayabusa di Mobile Legends. (Moonton Games)

Suara.com - Hero assassin paling diminati untuk mengemban tugas sebagai jungler di Mobile Legends, Hayabusa memang sangat menakutkan dengan deretan skill miliknya. Jika sedang mencari counter Hayabusa, kamu bisa memilih hero burst damage OP layaknya Saber.

Hayabusa diketahui merupakan hero assassin dengan movement tinggi dan serangan burst damage OP. Shadow kill dari Hayabusa ini membuat hero tersebut bisa menyerang dengan cepat ke arah lawan.

Sebagai ninja, Hayabusa memiliki kombinasi mobilitas dan damage yang pedih. Jika tidak sesuai dengan timing, hero lawan tidak akan mudah menangkap hero assassin yang memang sangat lincah ini.

Deretan skill apik milik Hayabusa membuat hero ini dapat dengan mudah dan cepat melakukan farming. Skill ultimate Hayabusa membuat hero ini semakin mematikan dan mengerikan apalagi jika sudah mengunci targetnya.

Menangani Hayabusa yang terkesan sangat superior ini, kamu bisa menggunakan hero burst damage OP macam Saber yang memang bisa diandalkan sebagai counter Hayabusa.

Hero Saber di Mobile Legends. (Moonton Games)
Hero Saber di Mobile Legends. (Moonton Games)

Mengandalkan skill ultimate miliknya, Saber bisa dengan mudah melakukan eksekusi pada Hayabusa. Damage besar dari Saber juga bisa diandalkan untuk menghentikan Hayabusa yang memang gesit.

Meskipun Hayabusa dikaruniai mobilitas tinggi, Saber justru memiliki deretan skill yang mampu mengirimkan burst damage dengan sangat cepat hanya dalam hitungan detik.

Jika menghadapi hero assassin ini, pastikan untuk menggunakan Saber sebagai hero counter Hayabusa yang mengerikan saat bermain Mobile Legends.

Baca Juga: Meski Kena Nerf, 4 Hero Ini Masih OP di Mobile Legends

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI