HUAWEI MateBook X Pro & HUAWEI MateBook 14 Resmi Dijual di Indonesia, Segini Harganya

Amelia Prisilia Suara.Com
Kamis, 11 Juli 2024 | 19:52 WIB
HUAWEI MateBook X Pro & HUAWEI MateBook 14 Resmi Dijual di Indonesia, Segini Harganya
HUAWEI MateBook X Pro & HUAWEI MateBook 14. (HUAWEI Indonesia)

Suara.com - HUAWEI Indonesia resmi memboyong dua perangkat barunya yaitu HUAWEI MateBook X Pro & HUAWEI MateBook 14. Keduanya sama-sama hadir dengan performa tinggi dan spesifikasi ciamik di kelasnya.

Kedua laptop flagship ini merupakan wujud komitmen Huawei dalam mendukung kebutuhan masyarakat yang membutuhkan laptop canggih dengan desain estetik dan ergonomis.

Selain itu, tampilan desain kedua laptop ini sangat estetik dan slim serta dapat meningkatkan kesan profesional dan modern sehingga pengguna lebih percaya diri saat membawanya kemanapun.

HUAWEI MateBook X Pro merupakan laptop dengan Intel Core Ultra 9 Processor terbaru yang paling ringan pertama di dunia.

Kedua laptop terbaru Huawei tersebut juga telah dilengkapi fitur HUAWEI Free Touch, yang memungkinkan pengguna mengatur laptop selama sesi video call berlangsung tanpa harus menyentuh perangkat.

Sementara itu, HUAWEI MateBook 14 merupakan laptop flagship generasi terbaru dengan layar OLED touchscreen dan NearLink Stylus HUAWEI M-Pencil Gen 3 yang menghadirkan pengalaman menggambar yang presisi sehingga cocok untuk para kreator.

HUAWEI MateBook X Pro bisa dibeli dengan harga Rp 34.999.000 secara online di Huawei Official Store secara eksklusif di Tokopedia, dimana akan tersedia juga 12 bulan Free Gadget Protection dan 0% biaya penanganan pembayaran kredit hingga 24 bulan.

Di sisi lain, HUAWEI MateBook 14 juga sudah bisa dipesan mulai tanggal 25 Juni 2024 dengan harga spesial mulai dari Rp 15.999.000.

Resmi meluncur ke Indonesia, HUAWEI MateBook X Pro dan HUAWEI MateBook 14 dapat di beli secara pre-order mulai tanggal 25 Juni – 12 Juli 2024.

Baca Juga: Huawei MatePad 11.5 S Resmi, Tablet 'Layar Kertas' Harga Rp 8 Juta

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI