13 Game Dapat Peningkatan Visual di PS5 Pro: Ada Hogwarts Legacy dan Gran Turismo

Rabu, 11 September 2024 | 20:25 WIB
13 Game Dapat Peningkatan Visual di PS5 Pro: Ada Hogwarts Legacy dan Gran Turismo
Ilustrasi peningkatan game di PS5 Pro. (Sony)

Suara.com - Sony resmi mengenalkan PlayStation 5 Pro (PS5 Pro) pada September 2024. Berikut terdapat daftar game yang menerima peningkatan visual di PS5 Pro.

Sebagai informasi, Sony menghadirkan fitur PS5 Pro Game Boost yang dapat diterapkan pada lebih dari 8.500 game PS4 dengan kompatibilitas mundur.

Fitur ini diklaim dapat menstabilkan atau meningkatkan performa game PS4 dan PS5. Enhanced Image Quality untuk game PS4 juga tersedia untuk meningkatkan resolusi pada game PS4 tertentu.

Selain itu, perusahaan turut menghadirkan PS5 Pro Enhanced. Dengan penamaan tersebut, Sony bakal memberikan peningkatan visual untuk beberapa game terlaris dan populer.

Sony menjelaskan, beberapa game yang sudah ada akan menerima pembaruan perangkat lunak gratis. Itu bakal membuatnya kompatibel dengan fitur PS5 Pro.

Perbandingan tampilan PS5 vs PS5 Pro. (Sony via MySmartPrice)
Perbandingan tampilan PS5 vs PS5 Pro. (Sony via MySmartPrice)

Game-game ini akan memiliki label baru “PS5 Pro Enhanced” di dalam judulnya. Berikut daftar game yang menerima peningkatan visual:

  • Alan Wake 2
  • Assassin’s Creed: Shadows
  • Demon’s Souls
  • Dragon’s Dogma 2
  • Final Fantasy 7 Rebirth
  • Gran Turismo 7
  • Hogwarts Legacy
  • Horizon Forbidden West
  • Marvel’s Spider-Man 2
  • Ratchet & Clank: Rift Apart
  • The Crew Motorfest
  • The First Descendant
  • The Last of Us Part II Remastered
Harga PS5 Pro dibanderol 700 dolar AS. (Sony)
Harga PS5 Pro dibanderol 700 dolar AS. (Sony)

Perlu diketahui, Harga PS5 Pro dibanderol sebesar 699,99 dolar AS atau Rp 10,8 juta. Sony membanggakan tiga hal pada konsol versi anyar yaitu peningkatan GPU, Advanced Ray Tracing, dan AI-Driven Upscaling.

GPU pada PS5 Pro mempunyai Compute Units 67 persen lebih banyak daripada konsol PS5 saat ini dan memori 28 persen lebih cepat. Sony mengklaim, kemampuan rendering gameplay PS5 Pro 45 persen lebih cepat dibanding versi standar.

Selain GPU lebih baik, para pemain bakal merasakan Ray Tracing tingkat lanjut untuk refleksi dan refraksi cahaya lebih dinamis. PS5 Pro diklaim mempunyai kecepatan Ray Tracing dua atau bahkan tiga kali lebih cepat, dibanding PS5.

Baca Juga: Main Game Makin Untung, Top Up Voucher Game-mu di BRImo!

Jangan lupa ikuti akun Instagram @suaratekno untuk mendapatkan informasi terkini seputar dunia teknologi!

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI