Usung Bahan Lebih Mewah, Peluncuran Amazfit Active 2 Premium Ditunda

Sabtu, 01 Februari 2025 | 15:07 WIB
Usung Bahan Lebih Mewah, Peluncuran Amazfit Active 2 Premium Ditunda
Amazfit Active 2 Premium. (Amazfit)

Suara.com - Amazfit Active 2 meluncur ke pasar Amerika Serikat pada awal Januari 2025. Perusahaan turut mempersiapkan Amazfit Active 2 Premium dengan bahan lebih mewah.

Kabar terbaru mengungkap bila peluncuran komersial Amazfit Active 2 Premium mengalami penundaan. Sebagai informasi, Amazfit Active 2 dibanderol sebesar 99 dolar atau Rp 1,6 juta di pasar Amerika Serikat pada Januari 2025.

Saat perilisan versi standar, perusahaan mengumumkan bila Amazfit Active 2 Premium akan menyusul pada Februari 2025. Namun, perusahaan baru-baru ini mengungkap bila perilisan Amazfit Active 2 Premium mundur hingga Maret. Amazfit tak membeberkan alasan mengapa peluncuran smartwatch tak sesuai jadwal.

Perangkat dengan nomor model A2437 atau Amazfit Active 2 standar telah lolos sertifikasi SDPPI di Indonesia pada 20 Januari 2025. Belum diketahui apakah perusahaan akan memboyong model premiumnya ke Tanah Air atau tidak.

Versi standar hanya dibekali strap atau tali jam tangan dengan bahan silikon. Edisi Premium bakal membawa strap berbahan kulit dan strap sporty silikon merah. Amazfit Active 2 Premium memiliki harga lebih mahal yaitu 130 dolar AS atau Rp 2,1 juta. Mengutip Notebookcheck, model Premium sudah dibekali kaca safir untuk melindungi layar.

Amazfit Active 2 Premium. (Amazfit)
Amazfit Active 2 Premium. (Amazfit)

Ini merupakan peningkatan dibanding lapisan pelindung tempered glass 2.5D pada versi standar. Perbedaan utama Amazfit Active 2 dan Amazfit Active 2 Premium hanya terletak pada strap serta lapisan pelindung saja.

Spesifikasi hingga fitur di dalamnya sama persis. Jam tangan pintar ini mengusung layar AMOLED 1,32 inci dengan kecerahan hingga 2.000 nits. Layarnya diklaim tajam bahkan untuk melihat notifikasi di bawah sinar matahari langsung.

Salah satu keunggulan Amazfit Active 2 adalah dukungan untuk lebih dari 160 mode olahraga. Mulai dari olahraga populer seperti lari, bersepeda, dan berenang, hingga aktivitas yang lebih spesifik seperti yoga, pilates, dan hiking. Setiap mode olahraga dilengkapi dengan metrik pengukuran yang relevan, sehingga pengguna dapat memantau perkembangan mereka secara akurat.

Selain fitur olahraga, Amazfit Active 2 juga dilengkapi dengan sensor kesehatan canggih. BioTracker 6.0 PPG mampu mengukur detak jantung, saturasi oksigen darah (SpO2), dan tingkat stres sepanjang hari.

Baca Juga: Smartwatch Huawei Dapat Update HarmonyOS 5, Ada Fitur Baru

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI