Suara.com - HP murah Realme C75 4G resmi debut pada Desember 2024 dengan fitur kompetitif. Perusahaan kini sedang menyiapkan peluncuran Realme C75 5G.
Keberadaan smartphone terungkap setelah perangkat terdaftar di database Google Play Console. Realme C75 5G bakal membawa performa setingkat lebih kencang dibanding model 4G-nya.
Sebagai pengingat, Realme C75 4G meluncur dengan mengandalkan Mediatek Helio G92 Max. Itu bukan chipset yang terlalu kencang di harga Rp 2 jutaan.
Realme C75 5G nantinya membawa SoC yang lebih baik, dan tentu saja fitur konektivitas internet lebih cepat. Melalui laporan terbaru, HP Realme C75 5G muncul di Google Play Console dengan nomor model RMX3943.
Sesuai basis data, ponsel Realme ditenagai oleh chipset MediaTek MT6835 dengan frekuensi puncak 2,2 GHz. Deskripsi chip mengarah ke MediaTek Dimensity 6300.

Dikutip dari NDTV, perangkat dikonfirmasi terdaftar dengan GPU Mali-G57 dan RAM 8 GB. Melalui laporan terpisah, pengujian Realme C75 4G (Helio G92 Max) oleh Nanoreview mengungkap bahwa HP murah tersebut mencetak skor AnTuTu 222.969 poin.
Smartphone turut menghasilkan skor performa single-core 436 poin dan multi-core 1.356 poin di Geekbench 6. Ponsel dengan Dimensity 6300 sendiri biasanya mencetak skor AnTuTu antara 410 ribu hingga 462 ribu poin.
Itu menyiratkan bila Realme C75 5G menawarkan performa dua kali lipat lebih baik dibanding model 4G. Daftar Google Play Console menyebutkan bahwa smartphone mengusung layar beresolusi HD Plus (720x1.604 piksel).
Itu merupakan penurunan dibanding panel Realme C75 4G yang sudah Full HD. Perusahaan kemungkinan memangkas fitur layar untuk menjaga harga agar kompetitif. Seri C sendiri terkenal sebagai jajaran entry-level atau HP murah milik Realme.
Baca Juga: 7 HP Murah dengan UI Bersih Tanpa Iklan, Harga Jual Mulai Rp 1 Jutaan Saja
Gambar yang beredar menunjukkan ponsel dalam nuansa hitam dengan desain hampir sama dengan Realme C75 4G. Layar tampaknya memiliki punch-hole dan bezel tebal di bagian bawah.