-
Moto G67 Power 5G muncul di Geekbench dengan chipset Snapdragon 7s Gen 2 dan skor performa menjanjikan.
-
Ponsel ini akan menjalankan Android 15 dengan Hello UI dan dibekali RAM 8 GB.
-
Didesain sebagai HP 5G midrange terjangkau, kemampuannya sedikit di bawah Moto G86 Power 5G.
Suara.com - Motorola diyakini bersiap merilis HP 5G terjangkau dalam waktu dekat. Perangkat bernama komersial sebagai Moto G67 Power 5G baru-baru ini muncul di Geekbench.
Dilihat dari penamaan, Moto G67 Power 5G 'masih saudara' dengan Moto G86 Power 5G.
Jika G86 Power memakai Dimensity 7400, Moto G67 Power justru memakai chipset Snapdragon milik Qualcomm.
Sebagai pengingat, Moto G86 Power masuk ke Indonesia pada Agustus 2025 dengan harga Rp 4,4 juta.
Motorola G67 Power 5G sendiri diyakini hadir sebagai HP midrange murah.
Dengan merujuk pada hasil yang tertera di Geekbench, Motorola G67 Power 5G menunjukkan kinerja yang menjanjikan.
Perangkat berhasil mencetak skor 1.022 dalam pengujian single-core dan 2.917 dalam pengujian multi-core.
Angka-angka benchmark ini menyiratkan bahwa perangkat tersebut akan mampu menangani tugas-tugas harian dan multitasking sedang dengan baik.
Smartphone dikonfirmasi mengandalkan chipset Snapdragon 7s Gen 2. Chipset tersebut memiliki konfigurasi delapan inti.
Baca Juga: Moto X70 Air Segera Debut: Bawa Bodi Super Tipis dan Snapdragon 7 Gen 4
SoC terdiri dari empat inti performa yang berjalan pada kecepatan 2,4 GHz dan empat inti efisiensi dengan kecepatan 1,96 GHz.
Chipset turut mengemas GPU Adreno 710 untuk pengolahan grafis.
Mengutip NDTV, Moto G67 Power 5G diyakini membawa RAM berkapasitas 8 GB dan akan beroperasi menggunakan sistem operasi Android 15, dengan antarmuka khas Motorola yaitu Hello UI.
Fitur Moto G67 Power 5G kemungkinan sedikit lebih rendah dibanding Moto G86 Power.
Spesifikasi Moto G86 Power
Moto G86 Power 5G mempunyai fitur impresif sebagai HP midrange murah.
Perangkat ini dibekali layar pOLED 1,5K 10-bit berukuran 6,67 inci yang mendukung refresh rate 120Hz dan kecerahan puncak 4500 nits, serta dilindungi oleh Corning Gorilla Glass 7i.
Moto G86 Power 5G mengandalkan chipset MediaTek Dimensity 7400 4nm dengan GPU Mali-G615 MC2.
SoC tersebut dipadukan bersama RAM LPDDR4x 8GB dan penyimpanan internal 256 GB.
Untuk fotografi, smartphone memiliki konfigurasi kamera belakang ganda yang terdiri dari sensor utama 50 MP Sony LYT-600 dengan OIS dan lensa ultra-wide 8 MP yang juga berfungsi sebagai kamera makro, sementara kamera depannya beresolusi 32 MP dengan teknologi Quad Pixel.
Daya tahannya juga patut diacungi jempol dengan sertifikasi IP68/IP69 untuk ketahanan air dan debu, serta MIL-STD 810H.
Terakhir, Moto G86 Power 5G mengemas baterai jumbo 6720 mAh dengan pengisian cepat TurboPower 33 W.