Harga Ponsel 2026 Diprediksi Lebih Mahal, RAM 4 GB Kemungkinan Kembali Populer

Minggu, 14 Desember 2025 | 16:15 WIB
Harga Ponsel 2026 Diprediksi Lebih Mahal, RAM 4 GB Kemungkinan Kembali Populer
Ilustrasi HP murah RAM 4 GB mengalami kenaikan harga pada 2026. (Gemini AI)
Baca 10 detik
  • Analis memprediksi harga smartphone akan meningkat signifikan pada tahun 2026.
  • Salah satu faktornya karena kenaikan biaya produksi komponen.
  • RAM 4 GB diprediksi kembali populer, sementara kapasitas RAM 16 GB diperkirakan menjadi langka.

Suara.com - Sejumlah analis serta firma riset kompak memprediksi bila harga smartphone akan lebih mahal pada 2026.

Tak hanya itu, RAM 4 GB kemungkinan bakal lebih populer di tahun depan.

Sebagai pengingat, HP murah saat ini banyak yang mengadopsi RAM 6 GB atau bahkan RAM 8 GB.

Meski begitu, dengan meningkatnya harga produksi, banderol smartphone entry-level diyakini semakin tinggi.

Sejumlah produsen terhitung berhasil menekan harga pada 2025. Mereka dapat menaikkan harga, namun memilih untuk mengurungkan kebijakan tersebut.

Namun, kebijakan itu kemungkinan tak bertahan pada 2026 mendatang. Sejumlah firma riset seperti Counterpoint, IDC, serta TrendForce kompak memprediksi bila harga ponsel akan semakin mahal pada tahun depan.

HP murah RAM 4 GB cuma Rp 1 Jutaan. (HiTekno.com)
Ilustrasi HP murah RAM 4 GB cuma Rp 1 Jutaan. (HiTekno.com)

Petinggi Xiaomi bahkan sudah memberikan 'teaser kenaikan harga' meski produk mereka terkenal kompetitif.

"Saya memperkirakan tekanan akan jauh lebih berat tahun depan daripada tahun ini. Secara keseluruhan, konsumen kemungkinan melihat kenaikan harga eceran produk yang cukup besar. Sebagian dari tekanan tersebut mungkin harus diatasi melalui kenaikan harga, tetapi kenaikan harga saja tidak akan cukup untuk mengatasinya," kata Presiden Xiaomi Lu Weibing dikutip dari GSMArena.

Raksasa teknologi seperti Google, NVIDIA, Meta, Amazon, dan OpenAI yang melahap memori untuk pusat data serta industri kecerdasan buatan (AI) membuat harga memori dan chip untuk PC serta smartphone ikut melambung.

Baca Juga: 7 Rekomendasi HP RAM 12GB Rp2 Jutaan untuk Multitasking dan Streaming

Harga RAM Meningkat, Banderol Ponsel Lebih Mahal

Sejumlah analis menilai bila RAM 4 GB semakin populer pada 2026 sementara RAM 16 GB kemungkinan besar menjadi langka.

Penyebab utamanya adalah permintaan masif untuk chip memori (DRAM dan NAND) dari industri pusat data AI.

Para raksasa teknologi rela membayar mahal untuk memborong komponen ini demi membangun infrastruktur AI mereka.

Akibatnya, produsen memori seperti Samsung dan SK Hynix mengalihkan prioritas produksi dari ponsel ke server AI yang jauh lebih menguntungkan.

Hal ini menciptakan kelangkaan pasokan untuk pasar konsumen, yang secara langsung mengerek harga komponen.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI