-
Klaim 34 kode redeem FC Mobile terbaru edisi 20 Januari 2026.
-
Dapatkan hadiah 20.000 Gems gratis melalui misi khusus dan kode redeem.
-
Kesempatan peroleh pemain TOTY OVR 117 seperti Zico, Mbappe, dan Yamal.
Suara.com - EA Sports baru saja memberikan update Team of The Year (TOTY) ke FC Mobile 26. Kabar gembira, puluhan kode redeem FC Mobile terbaru 20 Januari 2026 menawarkan paket TOTY gratis, Gems (permata), hingga jersey tim besar.
Cukup menarik, player sekarang berkesempatan memburu pemain TOTY dengan OVR tinggi.
Jika beruntung, kalian bisa memperoleh TOTY 115-117. Tim Suara.com bakal memberikan kalian tips untuk mengklaim pemain OP melalui event TOTY.
Pastikan bila Anda sudah mengupdate FC Mobile di Play Store. Update besar pada pertengahan Januari 2026 bakal memberikan setiap pemain 10 Voucher Draf FC dan ribuan Gems di kotak masuk.
Kunjungi menu Main > Rival Divisi > 1-Lawan-1. Push Rank tantangan 1-Lawan-1 hingga kalian meraih peringkat FC Champion.
EA Sports memberikan 10.000 Gems gratis bagi pemain dengan level FC Champion.

Selanjutnya, selesaikan quest di bagian Lencana > Hadiah > Level 1 dan 2. Menu tersebut juga memberikan 10.000 Gems pada pekan ini.
Itu berarti kalian berkesempatan meraih 20 ribu Gems secara cuma-cuma pada Week 1 event TOTY.
Pergi ke menu Toko > Spesial > Set Voucher Draf FC (beli paket 30 ribu Gems) > Beli 10 Draf.
Baca Juga: Tak Berumur Panjang, Amazon Matikan Game MMO New World Aeternum pada Awal 2027
Jika mengupdate dan melakukan beberapa misi utama, kalian seharusnya sudah bisa mengantongi puluhan ribu Gems.
Gunakan Voucher Draft untuk memburu pemain di menu Utama > Draf TOTY > klik 10 Draf.
Karena mengantongi 20 Draf Voucher, Anda bisa melakukan '10 Draf' berturut-turut.
Pastikan memilih '10 Draf' dibanding '1 Draf' mengingat peluang memperoleh Pool A lebih besar.
Cara tersebut berkesempatan memperoleh pemain TOTY 115-117 seperti Zico 117, Mbappe 117, Yamal 116, Klose 115, dan lain-lain.

Update FC Mobile