Suara.com - Manajer Chelsea Jose Mourinho tetap percaya diri meski anak asuhnya harus bisa menang minimal 2-0 atas Paris Saint-Germain apabila ingin lolos ke semifinal Liga Champions. Di pertemuan pertama, Chelsea takluk 1-3.
Menurut Mourinho, Chelsea bisa mencetak banyak gol ke gawang PSG dalam pertandingan kedua di Stamford Bridge, Selasa (8/4/2014).
“Apabila anda bertanya kepada saya apakah Chelsea akan menang, saya jawab ya. Pada akhir pertandingan, kami akan mencetak banyak gol dibandingkan mereka. Agregat akhir kemungkinan 4-3 atau 5-4,” kata Mourinho.
Menurut Mourinho, para pemainnya punya keyakinan bisa meraih kemenangan. Lelaki asal Portugal itu sudah meminta para pemain Chelsea menikmati kemungkinan untuk lolos ke babak semifinal.
“Pemain harus menunjukkan kualitasnya, kepercayaan diri dan ambisi. Kami harus menikmati risiko dari situasi ini. Nanti malam, kami tetap punya peluang untuk lolos ke semifinal,” tegasnya.
Kata Mourinho, publik mungkin akan kecewa apabila PSG gagal maju ke babak semifinal. Namun, apabila Chelsea yang tidak lolos, itu sudah sesuai dengan harapan mereka.
PSG tidak akan diperkuat penyerang haus gol Zlatan Ibrahimovic yang masih dibekap cedera. Sedangkan Chelsea kemungkinan besar tidak bisa diperkuat Samuel Eto’o. Mourinho kemungkinan akan tetap mempercayakan lini depan kepada Fernando Torres. (Dailymail)