Atletico Madrid Tumbang, Berikut Hasil Liga Spanyol dan Klasemen Pekan 28

Reky Kalumata Suara.Com
Minggu, 17 Maret 2019 | 07:22 WIB
Atletico Madrid Tumbang, Berikut Hasil Liga Spanyol dan Klasemen Pekan 28
Reaksi gelandang Atletico Madrid Rodri saat menghadapi Athletic Bilbao di San Mames. CESAR MANSO / AFP

Suara.com - Atletico Madrid gagal meraih poin setelah dikalahkan tuan rumah Athletic Bilbao 0-2. Berikut hasil Liga Spanyol dan juga klasemen Liga Spanyol di pekan ke-28 hingga Minggu (17/3/2019) dini hari WIB.

Atletico tumbang saat bertandang ke markas Athletic Bilbao di San Mames pada Minggu dini hari (17/3/2019) WIB. Sementara dua gol Bilbao yang bersarang ke gawang Atletico dicetak oleh Inaki Williams dan Kenan Kondro.

Dengan hasil tersebut, Atletico Madrid tertahan di posisi dua namun gagal memangkas jaraknya dengan pimpinan klasemen Liga Spanyol, Barcelona. Tim ibu kota tersebut mengumpulan 56 poin dari 28 pertandingan, terpaut tujuh poin dari Barcelona.

Athletic Bilbao berada di posisi kesembilan dengan 37 poin. Sementara Real Madrid masih berada di posisi ketiga dengan 54 poin setelah mengalahkan Celta Vigo 2-0 di Santiago Bernabeu.

Pelatih baru Real Madrid, Zinedine Zidane (kanan) menyalami striker Karim Benzema pada laga lanjutan Liga Spanyol 2018/2019 kontra Celta Vigo di Santiago Bernabeu, Minggu (17/3/2019) dini hari WIB. [GABRIEL BOUYS / AFP]
Pelatih baru Real Madrid, Zinedine Zidane (kanan) menyalami striker Karim Benzema pada laga lanjutan Liga Spanyol 2018/2019 kontra Celta Vigo di Santiago Bernabeu, Minggu (17/3/2019) dini hari WIB. [GABRIEL BOUYS / AFP]

Kemenangan ini sekaligus menjadi awal Zinedine Zidane kembali melatih Real Madrid. Ia ditunjuk sebagai juru taktik klub tersebut pada awal pekan ini menyusul pemecatan Santiago Solari.

Sementara Barcelona baru akan melakoni pertandingannya di jornada ke-28 ini menghadapi tuan rumah Real Betis pada Senin (18/3/2019) dini hari WIB.

Berikut hasil Liga Spanyol hingga Minggu (17/3/2019) dini hari WIB :

Pertandingan Sabtu (16/3/2019) WIB :

Real Sociedad 1
Levante 1

SD Huesca 1
Deportivo Alaves 3

Baca Juga: Hasil Piala FA : Manchester United Disingkirkan Wolverhampton Wanderers

Real Madrid 2
Celta Vigo 0

Pertandingan Minggu (17/3/2019) WIB :

Athletic Bilbao 2
Atletico Madrid 0

Leganes 0
Girona 2

Jadwal Pertandingan Minggu (17/3/2019) WIB:

18:00 Eibar vs Real Valladolid

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kira-Kira Cara Kerjamu Mirip dengan Presiden RI ke Berapa?
Ikuti Kuisnya ➔
Checklist Mobil Bekas: 30 Pertanyaan Pemandu pas Cek Unit Mandiri, Penentu Layak Beli atau Tidak
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mental Health Check-in, Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI