Saat itu, Barcelona menghalangi Messi pergi. Penyerang Argentina itu sempat mencoba mengaktifkan klausul istimewa yang membuatnya bisa pergi secara gratis pada musim panas 2020.
Namun, kubu Barcelona saat itu bersikeras menyebut klausul yang diminta Messi tidak bisa aktif karena baru diajukan pada bulan Agustus alih-alih Juni seperti kesepakatan.