Siapa yang Diuntungkan dari Pertukaran Griezmann dan Saul Niguez?

Arief Apriadi Suara.Com
Kamis, 15 Juli 2021 | 13:17 WIB
Siapa yang Diuntungkan dari Pertukaran Griezmann dan Saul Niguez?
Gelandang sentral Atletico Madrid, Saul Niguez. [OSCAR DEL POZO / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Isu pertukaran pemain yang melibatkan Antoine Griezmann dari Barcelona dan Saul Niquez (Atletico Madrid) tengah berhembus kencang. Lalu siapa tim yang diuntungkan jika kesepakatan itu terjadi?

Pertukaran dua pemain utama antara dua klub top La Liga akan jadi berita besar dan menimbulkan pro dan kontra bagi kedua tim yang terlibat.

Menurut surat kabar Sport seperti dilansir Marca, Barcelona menginginkan 15 juta euro plus Saul Niquez untuk melepas Griezmann ke Atletico.

Barcelona terpaksa melakukan pertukaran tersebut karena terdampak krisis finansial.

Memangkas gaji pemain akan membuat Blaugrana punya cukup dana untuk mengontrak kembali Lionel Messi yang saat ini berstatus agen bebas setelah kontraknya berakhir pada 1 Juli lalu.

Saul Niguez sendiri sempat mengungkapkan niatnya di awal musim panas bahwa dia ingin tantangan baru, dan tampaknya kesepakatan antara Atletico dan Barcelona akan segera rampung.

Apa yang didapat Barcelona dari kesepakatan ini?

Tanpa mengecilkan profil Saul Niguez yang dikabarkan punya nilai 60 hingga 70 juta euro, keuntungan terbesar dari kesepakatan ini untuk Barcelona adalah mereka dapat mengontrak kembali Lionel Messi.

Itu adalah prioritas utama Presiden baru Barcelona, Joan Laporta musim panas ini. Dengan mengeluarkan gaji Griezmann dari pembukuan, Tim Catalan dapat merekrut kembali Messi.

Baca Juga: Laga Italia vs Argentina Akan Digelar untuk Kenang Maradona dan 4 Berita Bola Terkini

Selain itu, Barcelona juga akan mendapatkan suntikan kekuatan di barisan gelandang. Saul masih 26 tahun tetapi sudah memiliki segudang pengalaman, termasuk mengangkat trofi La Liga musim lalu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI