Hasil Bola Tadi Malam: Roma Menang Dramatis, Madrid dan Liverpool Pesta Gol

Arief Apriadi Suara.Com
Senin, 13 September 2021 | 06:17 WIB
Hasil Bola Tadi Malam: Roma Menang Dramatis, Madrid dan Liverpool Pesta Gol
Striker Liverpool asal Senegal, Sadio Mane (tengah) melakukan selebrasi bersama rekan-rekannya setelah mencetak gol ketiga timnya, dalam lanjutan Liga Inggris 2021/2022 antara Leeds United vs Liverpool di Elland Road di Leeds, Inggris utara pada 12 September 2021. Oli SCARFF / AFP.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Hasil bola tadi malam, Minggu hingga Senin (13/9/2021) dini hari WIB, menyajikan pertandingan dari berbagai kompetisi top Eropa seperti Liga Inggris, Liga Italia, hingga Liga Spanyol.

Dari Liga Inggris, Liverpool berhasil menang besar saat bertandang ke markas Leeds United, Minggu (12/9/2021) malam WIB.

Dalam laga yang diwarnai cedera horor Harvey Elliott itu, The Reds menang 3-0.

Liverpool mecetak tiga gol dalam laga yang berlangsung di Elland Road itu lewat Mohamed Salah, Fabinho, dan Sadio Mane.

Kemenangan ini membuat The Reds menempel Manchester United pada puncak klasemen dengan mengumpulkan 10 poin dari empat laga. Liverpool cuma kalah selisih gol dari rival mereka tersebut.

Sedangkan Leeds menduduki posisi ke-17 atau satu peringkat di atas zona degradasi dengan dua poin dari empat laga. Posisi tim besutan Marcelo Bielsa tersebut bisa merosot bila Burnley mencuri poin dari Everton.

Para pemain AS Roma melakukan selebrasi bersama penonton setelah Stephen El Shaarawy mencetak gol di penghujung laga guna membawa timnya menang dramatis atas Sassuolo dalam laga pekan ketiga Liga Italia 2021/2022 antara AS Roma vs Sassuolo di stadion Olimpiade di Roma pada 12 September 2021, waktu setempat.Vincenzo PINTO / AFP.
Para pemain AS Roma melakukan selebrasi bersama penonton setelah Stephen El Shaarawy mencetak gol di penghujung laga guna membawa timnya menang dramatis atas Sassuolo dalam laga pekan ketiga Liga Italia 2021/2022 antara AS Roma vs Sassuolo di stadion Olimpiade di Roma pada 12 September 2021, waktu setempat.Vincenzo PINTO / AFP.

Dari Liga Italia, AS Roma menang dramatis saat menjamu Sassuolo dalam laga pekan ketiga Liga Italia 2021/2022 yang juga menandai pertandingan ke-1000 Jose Mourinho sebagai pelatih.

Dalam laga yang berlangsung di Stadion Olimpico, Senin (13/9/2021) itu, AS Roma menang 2-1 lewat gol yang dicetak Bryan Cristante dan Stephen El Shaarawy. Sementara Sassuolo sempat menyamakan kedudukan lewat Filip Djuricic.

Hasil ini membuat AS Roma terus melanjutkan tren kemenangan di Liga Italia. Mereka untuk sementara menduduki puncak klasemen dengan poin sempurna yakni sembilan dari tiga pertandingan.

Baca Juga: Presiden La Liga Javier Tebas Sebut Florentino Perez 'Sandera' Barcelona

Bagi Jose Mourinho, kemenangan ini jelas sangat berarti. Pasalnya, hasil ini turut menandai laga ke-1000 dirinya sebagai juru taktik sepak bola profesional.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI