Ada Ronaldo, Berikut 5 Pesepak Bola yang Diduga Terlibat Pengaturan Skor

Reky Kalumata Suara.Com
Senin, 01 November 2021 | 21:05 WIB
Ada Ronaldo, Berikut 5 Pesepak Bola yang Diduga Terlibat Pengaturan Skor
Cristiano Ronaldo saat masih berkostum Real Madrid. [Isabella BONOTTO / Update Images Press / AFP]

Suara.com - Praktik pengaturan skor yang menjerat pemain dan pelatih Perserang masih menjadi polemik. Hal ini kemudian mengingatkan kita bahwa praktik kotor yang mencederai asas fair play dalam sepak bola itu pernah terjadi di Tanah Air.

Beberapa tahun lalu, eks manajer Timnas Indonesia, Andi Darussalam, buka-bukaan dengan menyatakan bahwa adalah salah satu pemain Garuda yang terlibat. Ketika itu, mereka tengah bermain di Piala AFF 2010.

Sejatinya, praktik pengaturan skor di sepak bola tak hanya melilit Perserang. Berikut rangkuman 5 pesepak bola yang terlibat pengaturan skor.

Ander Herrera

Gelandang milik PSG, Ander Herrera, diketahui pernah terseret skandal pengaturan skor, Pemain asal Spanyol ini bahkan terancam hukuman 4 tahun penjara.

Kejadian ini terjadi pada Mei 2011. Ketika itu, Herrera masih membela Real Zaragoza dan tengah bertandang ke markas Levante.

Hasil akhir menelurkan tuan rumah sebagai pemenang laga dengan skor 2-1. Alhasil, Deportivo ketika itu terdegradasi dan mengindikasikan Herrera terlibat.

Stefano Mauri

Pada 2011, Mauri sempat diduga terlibat dalam pengaturan skor. Ketika itu Lazio, tim yang ia perkuat, menghadapi Lecce dan Genoa.

Baca Juga: Ada dari Indonesia, Ini 6 Skandal Pengaturan Skor yang Menggegerkan Dunia Sepak Bola

Penyelidikan kemudian menelurkan Mauri bersalah. Mauri dikenakan sanksi dilarang bermain selama 9 bulan atas tuduhan tersebut.

Mauri sempat membantah tuduhan yang menimpanya. Namun demikian, hukuman tetap berjalan akibat skandal yang disebut Calcioscommesse.

Cristiano Ronaldo

Nama tenar Ronaldo tak membuatnya ikut diduga melakukan praktik pengaturan skor. Tuduhan itu didapatkannya saat masih berbaju Real Madrid.

Kala itu, El Real, berhadapan dengan Celta Vigo. Ronaldo cs pun menang 4-1 dari tim tuan rumah dan berpeluang merengkuh juara Liga Spanyol.

Dugaan pengaturan skor kemudian mencuat setelah Ronaldo sempat tertangkap kamera bercengkrama dengan Gustavo Caral.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kira-Kira Cara Kerjamu Mirip dengan Presiden RI ke Berapa?
Ikuti Kuisnya ➔
Checklist Mobil Bekas: 30 Pertanyaan Pemandu pas Cek Unit Mandiri, Penentu Layak Beli atau Tidak
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mental Health Check-in, Kamu Lagi di Fase Apa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI