8 Rekor Fantastis Mohamed Salah Sejak Gabung Liverpool

Reky Kalumata Suara.Com
Rabu, 10 November 2021 | 17:57 WIB
8 Rekor Fantastis Mohamed Salah Sejak Gabung Liverpool
Penyerang sayap Liverpool, Mohamed Salah. [OLI SCARFF / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jika menyebut siapa pemain yang paling vital bagi Liverpool saat ini, tentu semua sepakat menyebut nama Mohamed Salah. Penyerang asal Mesir ini menjadi tumpuan The Reds dalam urusan menjebol gawang

Mo Salah dikenal akan keganasannya di muka gawang. Ratusan gol telah ia cetak untuk Liverpool sejak pertama kali bergabung pada musim panas 2017 silam dari AS Roma.

Penyerang berusia 29 tahun ini datang dengan mahar 42 juta euro kala itu. Di musim perdananya saja, Mo Salah telah memberi sumbangsih besar dengan membawa Liverpool ke final Liga Champions 2017/18.

Sayang di partai puncak Mo Salah harus cedera akibat berduel dengan Sergio Ramos sehingga Liverpool pun tumbang dari Real Madrid dengan skor 1-3.

Namun Mo Salah dan Liverpool berhasil membalas kekalahan itu setahun berselang setelah menjuarai Liga Champions 2018/19 dengan mengalahkan Tottenham Hotspur di puncak.

Sejak saat itu, rentetan gelar pun terus mampir ke Liverpool seperti Premier League, UEFA Super Cup hingga Piala Dunia Antarklub. Semua gelar ini tak lepas dari sumbangsih Mo Salah.

Tak hanya gelar, penampilan apik Mo Salah juga menciptakan atau memecahkan sederet rekor fantastis selama berseragam Liverpool.

Lantas, apa saja rekor tersebut?

1. Gol Terbanyak di Premier League

Baca Juga: Liverpool Mulai Kendor di Liga Inggris, Klopp Tak Khawatir

Di musim 2017/18 atau musim perdananya bersama Liverpool, Mo Salah mampu mencetak 32 gol dalam satu musim Premier League. Jumlah ini menjadi yang terbanyak dalam era Premier League yang berisikan 20 tim atau 38 laga.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI