Dipanggil Shin Tae-yong untuk FIFA Matchday, Ini 3 Pemain Terlupakan yang Comeback ke Timnas Indonesia

Rully Fauzi Suara.Com
Kamis, 20 Januari 2022 | 20:00 WIB
Dipanggil Shin Tae-yong untuk FIFA Matchday, Ini 3 Pemain Terlupakan yang Comeback ke Timnas Indonesia
Terens Puhiri. [Suara.com/Adie Prasetyo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Pemain berikutnya adalah penggawa Borneo FC, Terens Puhiri. Pemain yang pernah bermain di Thailand itu pernah masuk seleksi Timnas Indonesia U-22 pada 2017.

Namun, saat itu dia hanya dipanggil sekali dan seolah menghilang. Kini di bawah asuhan Shin Tae-yong, Puhiri mendapat kesempatan lagi.

Alasan pemanggilannya tak lepas dari penampilan Terens Puhiri yang cukup apik bersama Borneo FC di Liga 1 2021/22. Dia sudah mencetak 4 gol dan 4 assist dari 19 partai.

3. Muhammad Adi Satriyo

Sempat menjadi andalan di Timnas Indonesia U-19, Muhammad Adi Satryo seolah menghilang dari persaingan di pos penjaga gawang Indonesia.

Dia sebetulnya melakoni debut di Skuad Garuda saat menghadapi Afghanistan pada Mei 2021, setelah itu dia tak pernah dipanggil kembali.

Keputusannya untuk pindah ke Persik Kediri membuatnya mendapat kesempatan bermain lebih banyak dan akhirnya kembali dilirik oleh Shin Tae-yong untuk masuk ke skuad Timnas Indonesia.

{Aditia Rizki Nugraha]

Baca Juga: Profil Terens Puhiri, Pemain Baru Timnas Indonesia yang Pernah Main di Klub Madam Pang

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI