Ketum PSSI Mochamad Iriawan juga menyampaikan dukungan yang besar dari pemerintah yakni Presiden Joko Widodo dan Menpora ini berdampak positif pada bergulirnya kompetisi BRI Liga 1 sampai selesai.
"Yang jelas pasti masih banyak kekurangan sana sini, saya akan lakukan evaluasi. Akan menjadi perhatian publik kepada penyelenggara BRI Liga 1 sampai hari ini. Terima kasih atas dukungannya semua, juga kepada pihak kepolisian yang terus menerus mendukung kami dalam pengamanan berjalannya BRI Liga 1, yang malam ini akan selesai," pungkas Iriawan.