“Target dari manajemen adalah tantangan. Kami akan berusaha semaksimal mungkin bisa tembus kompetisi Asia, bahkan kalau bisa lebih dari posisi itu,” tambah Aji.
Selama musim kompetisi 2021/2022, Aji Santoso membawa Persebaya finis di posisi lima klasemen akhir dan mencatatkan berbagai rekor, baik tim maupun individu.
Mewakili tim pelatih dan pemain, pria kelahiran Malang itu berterima kasih kepada manajemen yang selama satu tahun sudah memberikan hak serta kewajibannya dengan baik.