Myanmar Pimpin Grup A Piala AFF U-19 2022 Usai Gilas Brunei 7-0

Reky Kalumata Suara.Com
Sabtu, 02 Juli 2022 | 19:25 WIB
Myanmar Pimpin Grup A Piala AFF U-19 2022 Usai Gilas Brunei 7-0
Logo Piala AFF U-19 2022. [thephrase.id]

Suara.com - Timnas Myanmar U-19 sementara memimpin klasemen sementara Grup A Piala AFF U-19 2022 setelah menggilas  Brunei Darussalam dengan skor 7-0, Sabtu (2/7/2022).

Pada pertandingan di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jakarta, tersebut, Myanmar mendominasi laga tersebut sejak menit pertama.

Pada paruh pertama, Myanmar memimpin pertandingan dengan skor 3-0 berkat gol Moe Swe (15'), Zaw Win Thein (28') dan La Min Htwe (30').

Pasukan asuhan pelatih Soe Myat Min melanjutkan penguasaan bola pada 45 menit kedua.

Ujungnya, mereka menutup pertandingan itu dengan skor 7-0 berkat gol-gol tambahan dari Chit Aye (68'), Thar Yan Win Htet (74'), Ar Kar Kyaw (78') dan Thein Zaw Thiha (87').

Myanmar pun memimpin klasemen sementara Grup A Piala AFF U-19 2022 dengan tiga poin dari satu laga.

Adapun Brunei Darussalam berada di peringkat akhir dengan nol poin.

Grup A Piala AFF U-19 2022 mempertandingkan tiga laga pada Sabtu (2/7). Setelah Myanmar melawan Brunei Darussalam, ada Thailand menghadapi Filipina, mulai pukul 17.00 WIB dan Indonesia kontra Vietnam, mulai pukul 20.30 WIB.

Dua pertandingan yang disebutkan terakhir digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat. (ANTARA)

Baca Juga: Link Live Streaming Timnas Indonesia U-19 vs Vietnam di Piala AFF U-19 2022

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI