Fakta-fakta Wiljan Pluim, Tetap Moncer Bareng PSM di Usia 33 Tahun

Rully Fauzi Suara.Com
Rabu, 10 Agustus 2022 | 20:51 WIB
Fakta-fakta Wiljan Pluim, Tetap Moncer Bareng PSM di Usia 33 Tahun
Pemain PSM Makassar, Wiljan Pluim (kanan). [ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Wiljan Pluim merupakan salah satu pemain asing yang pernah merasakan ketatnya persaingan di kompetisi Liga tertinggi Belanda.

Adapun klub yang pernah ia bela di Liga tersebut, yakni Roda JC, Vitesse dan Willem II.  Wiljan sangat kenyang sepakbola Eropa dan Asia. Di Asia tenggara dia pernah membela Becamex Binh Duong (Vietnam).

2. Pemain yang Setia

Kesetiaan Pluim tidak diragukan lagi. Terbukti ketika banyak tawaran datang dari klub lain, Pluim tetap memilih berseragam PSM.

Kesetiaan itu dipastikan akan berlanjut hingga beberapa tahun kedepan setelah sang pemain memutuskan memperpanjang kontraknya hingga 2024.

3. Berhasil Mempersembahkan Juara

Pemain yang menggunakan nomor punggung 80 ini sukses membawa PSM bersaing di Liga 1 Indonesia. 

Selain itu, dia juga pernah membawa PSM menjuarai Piala Indonesia pada tahun 2019 lalu. PSM keluar sebagai kampiun usai mengalahkan Persija Jakarta.

[Aditia Rizki]

Baca Juga: Regulasi Piala AFC 2022, Ada Pemutihan Kartu Merah atau Tidak di Partai Final?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI